Kapolda Metro Lepas Polwan Purna Tugas: Terima Kasih atas Darmabaktinya

Kapolda Metro Lepas Polwan Purna Tugas: Terima Kasih atas Darmabaktinya

Wildan Noviansah - detikNews
Kamis, 25 Jan 2024 11:40 WIB
Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto mewakili Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto melepas 45 Polwan purna tugas.
Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto mewakili Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto melepas 45 Polwan purnatugas. (Foto: dok. Polda Metro Jaya)
Jakarta -

Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto memimpin acara pelepasan purnabakti polwan Tahun 2023. Suyudi mengucapkan terima kasih atas darmabakti para purnawirawan polwan.

Acara digelar di Gedung Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Rabu (24/1/2024). Brigjen Suyudi hadir mewakili Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto.

"Pada kesempatan ini, secara pribadi maupun kedinasan saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada segenap anggota yang sudah purnatugas atas dedikasi dan kinerja serta darmabaktinya selama ini di Polda Metro Jaya," kata Suyudi membacakan amanat Karyoto dalam keterangannya, Kamis (25/1).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Karyoto mengatakan upacara pelepasan tersebut merupakan wujud apresiasi dan ungkapan rasa hormat yang setinggi-tingginya. Total sebanyak 45 polwan purnatugas, dua orang di antaranya sudah meninggal dunia.

Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto mewakili Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto melepas 45 Polwan purna tugas.Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto mewakili Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto melepas 45 polwan purnatugas. (Foto: dok. Polda Metro Jaya)

"Acara ini bertujuan sebagai tali pengikat persaudaraan dan jalinan komunikasi para purnawirawan polwan beserta keluarga terhadap anggota Polda Metro Jaya yang masih aktif sebagai generasi penerusnya, untuk itu saya harapkan tetap menjaga dan menjalin tali silaturahmi di antara kita dengan baik," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Karyoto berpesan agar para purnawirawan polwan tetap menjaga nama baik institusi Polri. Dia meminta mereka menghindari segala bentuk pelanggaran atau hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri ataupun orang lain di lingkungan masyarakat.

"Purnatugas bukan berarti berhenti berkarya, tetaplah menjadi inspirasi bagi orang-orang di sekitar anda dan senantiasa terus menebarkan kebaikan dan kebahagiaan di lingkungan tempat tinggal para purnawirawan polwan sekalian," pungkasnya.

(wnv/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads