Jokowi mengaku menonton laga tersebut hingga hampir pukul 24.00 WIB. Jokowi memuji pemain Timnas.
"Indonesia Vietnam 1-0 sampai jam 12 kurang saya nonton, mainnya bagus sekali," kata Jokowi setelah menghadiri harlah Muslimat NU di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (20/1/2024).
"Mainnya bagus sekali, mainnya bagus sekali," kata Jokowi melanjutkan.
Dilansir detikSport, laga Vietnam versus Indonesia disiarkan di matchday kedua Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024) malam WIB. Pertandingan digelar di Stadium Abdullah bin Khalifa. Indonesia tampil dominan pada babak pertama dan unggul 1-0. Gol dicetak kapten tim, Asnawi Mangkualam, dari tendangan penalti.
Vietnam bermain dengan 10 pemain menjelang babak kedua berakhir dengan kartu merah Le Thanh Long. Skor 1-0 untuk Indonesia menjadi hasil akhir pertandingan. Kemenangan ini membawa Indonesia naik ke posisi tiga klasemen Grup D dengan 3 poin. Vietnam jeblos ke dasar klasemen tanpa poin.
Simak juga Video: Indonesia Pulangkan Vietnam di Piala Asia 2023
(eva/idh)