Kondisi Kapolda Papua Aman Usai Diserang Massa Pengantar Jenazah Enembe

Raymond Latumahina - detikNews
Kamis, 28 Des 2023 12:43 WIB
Ricuh pengantaran jenazah Lukas Enembe. (Foto: dok. Istimewa)
Jakarta -

Kondisi Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri dipastikan aman setelah sempat menjadi sasaran penyerangan massa saat rusuh arak-arakan jenazah mantan Gubernur Papua Lukas Enembe. Irjen Mathius saat ini melakukan pengamanan.

"Kondisi Bapak Kapolda aman ya," ujar Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor Dean Macbon, dilansir detikSulsel, Kamis (28/12/2023).

Kombes Victor awalnya membenarkan video beredar dengan narasi Kapolda Papua bersama ajudannya tengah diburu massa di wilayah Sentani, Kabupaten Jayapura. Namun dia memastikan kondisi Irjen Mathius baik-baik saja.

"Beliau masih bersama-sama dengan anggota yang ada di Sentani untuk bisa beliau ikut dalam pengamanan dan memberikan dukungan moril kepada anggota kita," kata Victor.

Dalam video yang diterima detikcom, tampak massa terkonsentrasi di badan jalan. Perekam video menyebutkan Kapolda Papua Irjen Mathius turut menjadi sasaran massa.

"Pak Kapolda diserang, aduh," kata wanita perekam video.

"Aduh, aduh, sayang. Pak Kapolda sama ajudan, aduh, diserang ke dalam eh," katanya lagi.

Simak selengkapnya di sini.

Lihat Video 'Massa Arak Jenazah Lukas Enembe Ricuh: Mobil Dibakar-Aparat Diserang':






(yld/idh)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork