Kapolres Bogor Dapat Penghargaan dari Ombudsman, Nilai A Pelayanan Publik

Kapolres Bogor Dapat Penghargaan dari Ombudsman, Nilai A Pelayanan Publik

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 21 Des 2023 23:14 WIB
Polres Bogor raih penghargaan dari Ombudsman (Dok.istimewa)
Foto: Polres Bogor raih penghargaan dari Ombudsman (Dok.istimewa)
Jakarta -

Kapolres Bogor Polda Jawa Barat AKBP Rio Wahyu Anggoro mendapatkan penghargaan dari Ombudsman RI. Polres Bogor mendapatkan penghargaan perihal kepatutan pelayanan publik dengan nilai A atau dengan skor 94,55.

Angka itu merupakan yang tertinggi dari seluruh polres di wilayah hukum Polda Jabar. Penghargaan yang didapat Polres Bogor ini berada di bidang Penghargaan Penganugerahan Predikat Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Kualitas Terbaik.

"Penilaian kepatuhan standar pelayanan publik tahun 2023 tujuannya adalah untuk memperbaiki dan menyempurnakan pelaksanaan pelayanan publik. Hasil penilaian dikategorikan dalam tiga zona, zona hijau (tinggi), kuning (sedang), dan merah (rendah)," kata Asisten Pencegahan Maladministrasi Ombudsman RI, Kartika Purwaningtyas, dalam keterangan kepada wartawan, Kamis (21/12/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kartika mengatakan penilaian ini berfokus pada sejumlah indikator. Indikator tersebut mulai dari integritas, keadilan non- diskriminasi, akuntabilitas, keseimbangan, dan keterbukaan, di mana hal tersebut tertuang UU Nomor 25 Tahun 2009 terkait kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik.

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro menerima langsung penghargaan dari Ombudsman RI. Dia merasa bersyukur dan terhormat kinerja dari seluruh jajaran Polres Bogor mendapatkan apresiasi.

ADVERTISEMENT
Polres Bogor raih penghargaan dari Ombudsman (Dok.istimewa)Polres Bogor raih penghargaan dari Ombudsman (Dok.istimewa)

"Alhamdulilah, di penghujung tahun 2023 Polres Bogor mendapatkan penghargaan dari Ombudsman RI dengan predikat zona hijau atau kualitas tertinggi. Ini berkat seluruh kinerja seluruh Personel Polres Bogor," kata AKBP Rio.

AKBP Rio mengatakan penghargaan dari Ombudsman RI ini tidak akan membuat pihaknya berpuas diri. Dia memastikan jajaran Polres Bogor akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Jangan sampai tahun politik ini membuat pelayanan publik menjadi kendor, sebab di tahun politik tidak akan menyurutkan niat masyarakat untuk mengurus apapun di Polres Bogor dan semoga penghargaan ini menjadi motivasi tambahan bagi seluruh personel Polres Bogor untuk dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih baik lagi," katanya.

Skor 94,55 yang didapat Polres Bogor tahun ini meningkat dibandingkan tahun lalu yang memperoleh 88,98. Selain meraih nilai terbaik di lingkup Polda Jabar, Polres Bogor juga menempati urutan pertama di wilayah kerja Ombudsman RI perwakilan Jakarta Raya baik di Jabar, Banten, maupun DKI Jakarta.

Berikut perolehan nilainya:

1. Polres Bogor (94,55)
2. Polres Metro Tangerang Kota (94,41)
3. Polres Metro Depok (93,06)
4. Polres Metro Jakarta Utara (92,08)
5. Polres Metro Jakarta Selatan (91,48)
6. Polres Tanjung Priok (91,18)
7. Polres Metro Bekasi (90,85)
8. Polres Metro Bekasi Kota (90,73)
9. Polres Metro Jakarta Pusat (90,28)
10. Polres Bogor Kota (90,24)
11. Polres Kepulauan Seribu (88,32)
12. Polres Metro Tangerang Selatan (88,18)
13. Polres Bandara Soekarno Hatta (87,00)
14. Polres Metro Jakarta Barat (75,68)
15. Polres Metro Jakarta Timur (68,36)

(ygs/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads