Penumpang TransJ Harap Revitalisasi Halte Gatsu Jamsostek Tak Terlalu Lama

Astrid Meishella - detikNews
Kamis, 23 Nov 2023 12:11 WIB
Revitalisasi Halte Gatsu Jamsostek (Astrid Meishella/detikcom)
Jakarta -

PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) tengah merevitalisasi Halte Gatot Subroto Jamsostek. Penutupan sementara Halte Gatsu Jamsostek sudah dilakukan sejak Senin lalu.

Pantauan detikcom dilokasi, Kamis (23/11/2023), barier penutup sudah terpasang di sekitar Halte Gatsu Jamsostek. Namun sejauh ini belum ada alat berat yang diturunkan.

TransJ yang melewati Halte Gatsu Jamsostek kini tak dapat melaju di jalur khusus. Akibatnya, terjadi penumpukan kendaraan di Jalan Gatot Subroto, terlebih saat rush hour atau jam sibuk.

Salah satu pengguna TransJ, Putri (28), berharap revitalisasi ini cepat selesai. Sebab, menurutnya, revitalisasi membuat perjalanan menjadi lebih lama.

"Positif sih cuma jangan terlalu lama aja. Kalau terlalu lama kita kan jadi terhambat sampe ke rumahnya, juga harus transit-transit," kata Putri.

Hal senada juga dirasakan oleh pengguna TransJ lainnya yaitu Mursalim (44). Ia juga berharap revitalisasi ini segera rampung agar tak terjebak macet terlalu lama.

"Ya kalau menurut saya sih kan nanti jalurnya khusus ya mudah-mudahan aman, maksudnya lancar. Otomatis terhindar dari macet, itu yang utama. Kalau sekarang kan ya gini antrenya lama," kata Mursalim.

Selama revitalisasi, TransJakarta menyediakan bus stop di Gatot Subroto Jamsostek. Bus stop ini akan melayani rute Pinang Ranti-Latumenten Stasiun Grogol (9A), Puribeta-Dukuh Atas (13C), Stasiun Manggarai-Blok M (6M), dan Pasar Minggu-Tanah Abang (9D).




(dwia/dwia)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork