Bareskrim Kembali Tangkap Anak Buah Gembong Narkoba Fredy Pratama di Bekasi

Bareskrim Kembali Tangkap Anak Buah Gembong Narkoba Fredy Pratama di Bekasi

Rumondang Naibaho - detikNews
Senin, 20 Nov 2023 15:54 WIB
Dirnarkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa
Dirnarkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa (Adrial/detikcom)
Jakarta -

Satgas Penanggulangan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba Polri kembali menangkap tersangka baru terkait jaringan gembong narkoba Fredy Pratama. Tersangka yang ditangkap itu berinisial B.

Hal itu diungkapkan Direktur Tindak Pidana Narkoba (Dirtipid Narkoba) Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa. Dia mengatakan B merupakan anak buah Fredy. Adapun B ditangkap di Bekasi, Jawa Barat.

"Inisial B, tapi bukan selebgram, dia orang biasa, tapi jaringan Fredy Pratama," ujar Mukti kepada wartawan di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Senin (20/11/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mukti mengatakan jaringan gembong narkoba Fredy Pratama masih terus diusut pihaknya. Dia juga menuturkan telah berkoordinasi dengan aparat penegak hukum Thailand untuk memburu Fredy Pratama.

"Mohon waktu aja lah, jangan dibuka sekarang. Nangkap Fredy Pratama tidak semudah membalikkan telapak tangan, susah ini, tapi kita maksimalkan dapat," tegasnya.

ADVERTISEMENT

Senada dengan Mukti, Kasubdit TPPU Dittipid Narkoba Bareskrim Polri Kombes Cahyo mengungkapkan peran B. B, menurut Cahyo, merupakan pemberi sarana jaringan itu.

"Pemberi sarana, dia pemberi sarana, yang memberikan sarana aja. Dia membuat rekening banyak untuk aktivitas Fredy Pratama," ungkap Cahyo.

(ond/rfs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads