Korban Laporkan Akun Medsos terkait Penipuan Tiket Coldplay ke Polda Metro

Korban Laporkan Akun Medsos terkait Penipuan Tiket Coldplay ke Polda Metro

Wildan Noviansah - detikNews
Rabu, 15 Nov 2023 23:18 WIB
Kuasa hukum korban penipuan tiket Coldplay Muhammad Qusyairi.
Muhammad Qusyairi (pakai baju putih yang tengah) (Foto: Wildan Noviansah/detikcom)
Jakarta -

Korban penipuan dengan modus penjualan tiket konser Coldplay via media sosial melapor ke Polda Metro Jaya. Korban mengungkap akun pelaku hilang usai transaksi dilakukan.

Laporan tersebut teregister dengan nomor LP/B/6861/XI/2023/SPKT/POLDA METRO JAYA tertanggal 15 November 2023. Kuasa hukum korban Muhammad Qusyairi mengatakan kliennya mendapatkan informasi penjualan tiket melalui akun media sosial @jastiptiket_merchandise.

Antara korban dan pelaku pun bersepakat dengan harga yang sudah ditentukan yakni Rp 3,5 juta untuk satu tiket. Korban sendiri membeli dua tiket dengan harga total Rp 7 juta.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sementara klien kami mendapatkan penawaran di Instagram berupa pemesanan tiket Coldplay. Klien kami ada dua orang masing-masing tiket itu Rp 3,5 juta. Dua orang itu Rp 7 juta," kata Qusyairi di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (15/11/2023).

Kliennya selanjutnya mentransfer uang tersebut melalui dompet digital pelaku. Namun, saat uang terkirim dan korban hendak menagih e-ticket, akun milik pelaku tiba-tiba menghilang.

ADVERTISEMENT

"Akhirnya kemudian klien kami memesan di situ dan ditransfer melalui dompet digital. Lalu, setelah ditransfer akun itu hilang. Akun yang diduga pelaku. Sehingga kemudian kita mengambil tindakan ke Polda Metro Jaya untuk menelusuri itu terhadap tindak pidana penipuan itu," ujarnya.

Qusyairi meminta Polda Metro Jaya mengusut perkara yang dilaporkan. Sebab, diperkirakan korban bukan hanya kliennya saja.

"Akun Instagramnya, akun ini yang kami laporkan. (bukti diserahkan) untuk sementara karena ini chat di Instagram di DM (direct message), percakapan di Instagram, bukti transfer. Kalau misal dikembangkan siapa tahu ada korban lagi. Bisa jadi berkembang. Untuk saat ini yang kami laporkan dugaan penipuan Rp 7 juta," pungkasnya.

(wnv/lir)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads