Polsek dan Koramil Kolaborasi Cegah Curanmor di Wilayah Mampang Jaksel

Polsek dan Koramil Kolaborasi Cegah Curanmor di Wilayah Mampang Jaksel

Herianto Batubara - detikNews
Minggu, 12 Nov 2023 16:10 WIB
Anggota Polsek Mampang kunjungi Koramil Mampang (dok. Istimewa)
Foto: Anggota Polsek Mampang kunjungi Koramil Mampang (dok. Istimewa)
Jakarta -

Polsek Mampang dan Koramil 02 Mampang Prapatan menyatakan selalu siap membantu dan menjaga keamanan warga di wilayah Mampang Prapatan. Salah satunya ialah mencegah pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

Hal itu disampaikan saat Ka SPKT Polsek Mampang Aiptu M Yusup dan Pawas Piket Polsek Mampang Ipda Raymond melaksanakan kunjungan ke Kantor Koramil 02 Mampang Prapatan. Keduanya diterima oleh anggota Piket Koramil Babinsa Kuningan Barat, Serka Suratno.

Ketiganya kemudian membahas tentang situasi keamanan dan ketertiban masyarakat terkini di Mampang Prapatan. Yusup mengajak Babinsa untuk menghubungi hotline polisi jika mendapat info soal curanmor.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kejahatan curanmor masih marak, teman-teman Babinsa apabila di lapangan memiliki info atau melihat adanya kejadian, bisa juga menghubungi hotline polisi di 110 yang bebas biaya," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (12/11/2023).

Selain itu, Raymond mengatakan pihaknya bersama Koramil Mampang siap mengamankan pelaksanaan Pemilu 2024 di wilayah Mampang Prapatan. "Kita TNI-Polri netral dalam Pemilu, oleh karena itu dapat fokus bersama-sama mengamankan Pemilu sehingga dapat berjalan dengan lancar dan damai," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Jajaran Koramil 02 Mampang Prapatan juga menyatakan siap membantu Polsek Mampang untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Termasuk dalam mengamankan tahapan Pemilu 2024.

Polsek Mampang kunjungi Koramil Mampang Prapatan (dok. Polisi)Polsek Mampang kunjungi Koramil Mampang Prapatan (dok. Polisi)

"Kami selalu siap sedia bersama-sama dengan Polsek Mampang untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat wilayah Kecamatan Mampang Prapatan. Pemilu Tahun 2024 harus dijamin kelancarannya sehingga kondisi tetap dapat damai dan sejuk," ujar Suratno.

Secara terpisah, Kapolsek Mampang Kompol David Y Kanitero menyatakan kegiatan kunjungan ini sebagai bentuk sinergi dan menjaga soliditas TNI-Polri di wilayah Mampang Prapatan.

"Kami solid dan selalu bersinergi dengan rekan-rekan TNI dalam menjaga kamtibmas di daerah hukum Polsek Mampang ini," ujar David.

(haf/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads