Polisi Ungkap Kondisi Mayat Membusuk di Koja, Ada Luka di Wajah Anak

Polisi Ungkap Kondisi Mayat Membusuk di Koja, Ada Luka di Wajah Anak

Kurniawan Fadilah - detikNews
Senin, 30 Okt 2023 17:52 WIB
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setiawan
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setiawan (dok. Istimewa)
Jakarta -

Polisi mengungkap hasil pemeriksaan jenazah bapak berinisial HR (50) dan balita AQ (2) yang ditemukan tewas membusuk di rumah di Koja, Jakarta Utara. Dari hasil pemeriksaan, terdapat luka di anak, sementara di sekitar tubuh bapak ditemukan darah.

"Pada anak, jejak kematian 3 hari itu kita akan terus lakukan uji jaringan untuk melihat penyebab kematian yang signifikan. Ada luka," kata Kapolres Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan kepada wartawan, Senin (30/10/2023).

Gidion mengungkapkan luka pada anak ditemukan pada bagian wajah dan kening. Namun, apakah luka tersebut berkaitan dengan kematian korban, hal ini masih didalami lebih lanjut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Apakah luka signifikan dengan kematian itu? Perlu dilakukan uji jaringan karena usia kematian tiga hari. Tidak tampak luka kasatmata. Ada luka di bagian wajah dan kening," ujar Gidion.

Darah di Sekitar Tubuh Bapak

Sementara itu, pada tubuh HR tidak ditemukan luka terbuka. Namun, polisi mengungkap terdapat darah di sekitar jasad korban HR.

ADVERTISEMENT

"Penyebab kematian, pada kasat mata pada tubuh H tidak ditemukan luka terbuka. Pun ada darah di sekitar jasad tubuh, tapi tidak ditemukan luka terbuka," jelasnya.

Waktu Kematian Bapak dan Anak Berbeda

Sebelumnya, polisi menyebut waktu kematian dari kedua jenazah tersebut berbeda. HR sudah meninggal 10 hari dan AQ sudah meninggal 3 hari.

"Hasil otopsi hanya usia kematian dari korban bapak tadi sekitar 10 hari, sementara anak kematian tiga hari," kata Gidion.

Bapak dan anak tersebut ditemukan tewas membusuk dalam rumah di Koja, Jakut, pada Sabtu (28/10). Di dalam rumah ditemukan pula istri dan anak balita lainnya dalam kondisi lemas.

Lihat juga Video 'Geger! Tante-Keponakan di Ciamis Tewas Tergeletak di Dalam Rumah':

[Gambas:Video 20detik]



(mea/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads