Firli Minta Dewas KPK Undur Pemeriksaan Terkait Pertemuan dengan SYL

Firli Minta Dewas KPK Undur Pemeriksaan Terkait Pertemuan dengan SYL

Yogi Ernes - detikNews
Jumat, 27 Okt 2023 10:03 WIB
Beredar foto pertemuan Firli Bahuri dengan Mentan SYL di lapangan Bulutangkis. (Foto: dok. Istimewa)
Beredar foto pertemuan Firli Bahuri dengan Syahrul Yasin Limpo di lapangan bulutangkis. (Foto: dok. Istimewa)
Jakarta -

Dewan Pengawas (Dewas) KPK telah menjadwalkan pemeriksaan Ketua KPK Firli Bahuri terkait pertemuan dengan mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL), yang merupakan tersangka kasus dugaan korupsi. Namun Firli meminta pemeriksaannya diundur.

"Pak Ketua KPK, Pak Firli, minta dijadwal ulang setelah tanggal 8 November. Alasannya belum diketahui, silakan tanya saja ke sana alasannya," kata anggota Dewas KPK Albertina Ho di gedung ACLC KPK, Jakarta Selatan, Jumat (27/10/2023).

Dewas KPK sedianya memeriksa lima pimpinan KPK terkait dugaan pelanggaran etik dari pertemuan Firli dengan SYL. Albertina mengatakan hanya Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron yang terkonfirmasi memenuhi panggilan pemeriksaan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami baru dapat juga konfirmasi dari sekretaris pimpinan itu kalau yang bisa diperiksa hari ini hanya Pak Nurul Ghufron," katanya.

Dia mengatakan dua pimpinan KPK lainnya hari ini masih berada di luar kota dan satu orang pimpinan KPK masih dalam keadaan sakit.

ADVERTISEMENT

"Pak Nawawi sedang sakit, Pak Johanis Tanak dan Pak Alexander Marwata sedang dinas di luar kota," ujar Albertina.

Kasus dugaan pelanggaran etik Firli Bahuri ini terkait foto pertemuannya dengan SYL. Dalam foto yang telah beredar itu, diketahui Firli dan SYL bertemu di sebuah lapangan bulutangkis daerah Mangga Besar, Jakarta Barat.

Firli Bahuri mengakui adanya pertemuan itu. Ketua KPK tersebut mengatakan pertemuan dengan SYL terjadi pada Maret 2022 sebelum KPK melakukan penyelidikan korupsi di Kementerian Pertanian yang menjerat SYL sebagai tersangka.

Firli Bahuri juga kini terseret dalam dugaan pemerasan pimpinan KPK kepada SYL. Kasus itu telah naik ke tingkat penyidikan di Polda Metro Jaya.

Firli telah diperiksa pada Selasa (24/10) di Bareskrim Polri. Tim penyidik juga telah menggeledah rumah Firli di Bekasi pada Kamis (26/10).

Simak Video: Heboh Isu Pemerasan SYL sampai Rumah Ketua KPK Digeledah

[Gambas:Video 20detik]




(ygs/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads