Kecelakaan lalu lintas (lalin) terjadi di Jalan Jakarta-Bogor, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Sebuah mobil Mercedes-Benz (Mercy) berwarna putih menabrak tiang listrik.
Video kecelakaan tersebut viral di media sosial (medsos). Dalam video yang dilihat, lalu lintas menuju arah Parung macet. Lalu lintas diterapkan contraflow untuk mengurai kemacetan.
Kapolsek Kemang AKP Taufik mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari. Saat ini, lalu lintas telah normal atau tidak semacet sebelumnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kejadian kurang lebih sekitar pukul 03.00 WIB dini hari, sekarang sudah (nggak macet)," kata Taufik saat dihubungi, Rabu (11/10/2023).
Taufik mengatakan anggotanya kemudian mengamankan lokasi kecelakaan. Untuk penanganan lebih lanjut, pihaknya menyerahkannya ke Unit Laka Lantas Polres Bogor.
"Kemudian olah TKP (tempat kejadian perkara) awal, penanganan selanjutnya ke Unit Laka Lantas Polres Bogor di Pondok Udik," terangnya.
Mobil tersebut kini telah dievakuasi dari lokasi kecelakaan. Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut atau tidak.
"Saat kita datang ke TKP itu yang di dalam mobil sudah tidak ada, belum ditemukan. Yang lebih lanjut menanganinya Unit Laka Lantas Polres Bogor," jelasnya.
(rdh/mae)