Putri Zulkifli Hasan Gelar Lampung Berselawat, Habib Syech Akan Hadir

Putri Zulkifli Hasan Gelar Lampung Berselawat, Habib Syech Akan Hadir

Jihaan Khoirunnisa - detikNews
Jumat, 08 Sep 2023 14:21 WIB
PAN
Foto: dok. PAN
Jakarta -

Putri Zulkifli Hasan bakal menggelar kegiatan Lampung Berselawat pada Sabtu (9/9) malam. Acara tersebut kabarnya akan dihadiri oleh Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf, sejumlah tokoh masyarakat, serta puluhan ribu masyarakat Lampung.

Kehadiran Habib Syech dalam acara yang digelar di Lapangan 22 Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, Metro ini dikonfirmasi oleh Ketua Panitia Pelaksana Lampung Berselawat, Hairuddin Rustam.

"Memang agenda tersebut sudah masuk di jadwal Habib Syech untuk bulan September ini," kata Haeruddin dalam keterangan tertulis, Jumat (8/9/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut, dia menjelaskan kegiatan yang akan digelar Sabtu besok mendapat dukungan dari berbagai kalangan.

"Kami sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak, dengan tokoh-tokoh Muhammadiyah dan NU alhamdulillah mereka support," tuturnya.

ADVERTISEMENT

"Selain Muhammadiyah dan NU, alhamdulillah semua mendukung ya, mulai dari masyarakat sekitar, pejabat Kelurahan, Kecamatan hingga Polres dan izinnya juga sudah keluar dari Polda." tambahnya.

Diketahui, Lampung Berselawat akan dimulai pukul 19.30 waktu setempat. Acara tersebut terbuka untuk umum dan rencananya akan dihadiri 20 ribu jemaah dari berbagai daerah di Lampung.

"Kita menargetkan 20 ribu jemaah, tapi kalau dilihat dari kapasitasnya hanya mampu menampung 10 ribu." ujarnya.

Dia menekankan acara tersebut hanya pengajian saja, tidak ada kegiatan lain. Ia juga menambahkan beberapa pejabat yang mungkin hadir mulai dari Wali Kota, Wakil Wali Kota, Forkopimda, Kapolres, Kodim, tokoh Muhammadiyah dan NU.

Lihat juga Video 'Momen Nagita Slavina dan Putri Zulhas Jadi Anak SMP, Masih Cocok?':

[Gambas:Video 20detik]



(akd/akd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads