Pemkab Bogor Uji Emisi Kendaraan Dinas, Ada yang Tidak Lolos

Pemkab Bogor Uji Emisi Kendaraan Dinas, Ada yang Tidak Lolos

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Rabu, 06 Sep 2023 10:37 WIB
Uji emisi kendaraan dinas Pemkab Bogor
Uji emisi kendaraan dinas Pemkab Bogor (Foto: Rizky Adha/detikcom)
Jakarta -

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar uji emisi kendaraan dinas di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Target hari ini ada 1.115 kendaraan yang dilakukan uji emisi.

Pantauan detikcom di lokasi, Rabu (5/9/2023), seluruh kendaraan mengantre di sekitar lingkar Stadion Pakansari sebelum uji emisi. Kendaraan dari berbagai dinas terlihat mengantre.

Tampak ada kendaraan bus dinas Pemkab Bogor, Satpol PP Kabupaten Bogor, BPBD Kabupaten Bogor, dan lain-lain. Di antara kendaraan yang diuji emisi, ada yang tidak lolos.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini baru satu, tapi saya pingin tahu satu diagnosanya ini (tidak lolos uji emisi)," kata Bupati Bogor Iwan Setiawan, saat melakukan pengecekan.

Iwan meminta kendaraan yang tidak lolos agar dikarantina untuk sementara waktu. Iwan juga menginginkan agar kendaraan yang tidak lolos uji emisi agar diketahui penyebabnya.

ADVERTISEMENT

"Jadi kita tujuan memeriksa ini untuk mengetahui mobil yang lolos dan yang tidak. Nah yang tidak lolos coba ditanya, pengisian bahan bakar yang seharusnya pertamax, atau perawatannya yang tidak bagus," ungkapnya.

Uji emisi masih berlangsung hingga sore nanti. Hasil uji emisi hari ini akan menjadi bahan evaluasi.

Simak Video 'Mobil Dinas Polisi Uji Emisi, Kadis LH: Hukum Tak Cuma Berlaku Bagi Masyarakat':

[Gambas:Video 20detik]



(rdh/lir)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads