Eks Bupati Ricky Ham Ngamuk Minta Buka Borgol Jelang Sidang

Nur Afni Aripin - detikNews
Rabu, 30 Agu 2023 13:58 WIB
Ricky Ham Pagawak setelah menjalani sidang eksepsi di PN Makassar. (Rasmilawanti Rustam/detikSulsel)
Jakarta -

Sidang kasus dugaan korupsi mantan Bupati Mamberamo Tengah Ricky Ham Pagawak kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Makassar. Ricky sempat mengamuk saat hendak memasuki ruang sidang karena masalah borgol.

Ricky belakangan menjelaskan sempat marah saat meminta borgol di tangannya dilepas. Namun petugas hanya bersedia melepasnya saat Ricky sudah memasuki ruang sidang.

"Saya suruh buka borgol. Ada saksi staf saya secara budaya harus jabat tangan, salam," kata Ricky Ham Pagawak dilansir detikSulsel di depan Ruangan Bagir Manan, Rabu (30/8/2023).

Lebih lanjut Ricky menjelaskan dirinya disambut oleh stafnya yang merupakan saksi. Mereka berkerumun dan hendak menjabat tangan Ricky.

Ricky kemudian berniat bersalaman. Ricky mengaku tidak sampai hati jika bersalaman sementara kedua tangannya diborgol.

Awalnya salah satu pengawal Ricky sudah mengizinkan untuk membuka borgol Ricky. Namun satu jaksa lainnya melarang.

"Dari Jakarta sudah (mau) buka, tapi satu yang datang tidak boleh," tandasnya.

Baca berita selengkapnya di sini.




(rdp/idh)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork