Kebakaran melanda rumah di Kelurahan Ciriung, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Akibatnya, tiga orang mengalami luka-luka.
"Yang luka ada tiga orang," kata Kapolsek Cibinong AKP Waluyo, dalam keterangannya, Rabu (30/8/2023).
Peristiwa itu terjadi pada Selasa (29/8) sekitar pukul 15.00 WIB kemarin. Kejadian berawal saat warga sedang menggoreng kerupuk.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Bengkel Terbakar di Medan, 1 Warga Tewas |
"Kemudian saksi mendengar suara ledakan yang berasal dari rumah tetangga," ujarnya.
Saksi lalu keluar rumah dan melihat adanya kepulan asap dari lokasi kejadian. Dia lalu membantu memadamkan api dan menghubungi petugas pemadam kebakaran (Damkar).
"Selanjutnya sekitar jam 16.00 WIB, alhamdulillah rumah yang terkena musibah kebakaran dapat dipadamkan," ujarnya.
Selanjutnya ketiga korban tersebut dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Akibat kejadian tersebut, pemilik warung makan mengalami kerugian Rp 100 juta.
Redaksi mengubah judul dan sebagian isi berita setelah narasumber meralat informasi bahwa yang mengalami kebakaran adalah rumah warga. Semula, narasumber menyebutkan yang terbakar adalah pabrik kerupuk.