Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo (Cak Fauzi) mendapatkan pujian dari Ketua DPRD Kabupaten Sumenep Abdul Hamid Ali Munir. Pujian tersebut diberikan karena merealisasikan pembangunan gedung baru DPRD Sumenep.
Cak Fauzi berharap pembangunan tersebut bisa selesai sesuai target yang ditentukan. Hal tersebut diungkapkan olehnya saat acara peletakan batu pertama untuk pembangunan gedung baru DPRD Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, hari ini.
"Mudah-mudahan sebelum tenggat waktunya sudah bisa dinikmati para anggota dewan," kata pria yang akrab disapa Cak Fauzi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam pembangunan tersebut, ia menyerahkan sepenuhnya konsep desain dan tata ruang gedung baru kepada DPRD Sumenep. Ini karena yang menggunakan bangunan baru bukanlah pemerintah kabupaten, melainkan para anggota DPRD Sumenep.
"Pesan saya hanya satu, konsep bangunannya harus ramah lingkungan. Di ruang paripurna juga jangan tertutup, menyesuaikan dengan karakteristik anggota DPRD yang gemar merokok di dalam ruangan," jelasnya.
Sementara itu, Abdul Hamid Ali Munir memberikan apresiasi upaya Cak Fauzi telah merealisasikan pembangunan gedung baru anggota dewan. Menurutnya, proyek yang menelan anggaran ratusan miliar ini menjadi warisan monumental Cak Fauzi.
"Proyek ini, pembangunan gedung baru DPRD Kabupaten Sumenep, menjadi proyek monumental Bupati Sumenep. Karena dibangun di tengah kondisi keuangan daerah yang terbatas," ungkap Hamid.
Hamid menilai pembangunan gedung baru DPRD Kabupaten Sumenep merupakan hal mendesak. Pasalnya, gedung lama mengalami permasalahan konstruksi.
"Gedung lama kondisinya sudah mengkhawatirkan. Ada banyak kerusakan. Jadi kami mengapresiasi komitmen Bupati Sumenep yang mampu merealisasikan pembangunan gedung baru," tutup Hamid.
(akd/ega)