Momen Walkot Blitar Peluk Eks Walkot Samanhudi Perampok Rumahnya di Sidang

Momen Walkot Blitar Peluk Eks Walkot Samanhudi Perampok Rumahnya di Sidang

Imam Wahyudiyanta - detikNews
Rabu, 09 Agu 2023 12:24 WIB
Samanhudi dan Santoso saat berpelukan usai bertemu dalam sidang perampokan eks rumah dinas Wali Kota Blitar
Samanhudi dan Santoso saat berpelukan setelah bertemu dalam sidang perampokan eks rumah dinas Wali Kota Blitar. (Praditya Fauzi Rahman/detikJatim)
Blitar -

Eks Wali Kota Blitar Samanhudi akhirnya bertemu dengan Wali Kota Blitar Santoso di sidang kasus perampokan rumah dinas Wali Kota Blitar. Samanhudi, yang jadi terdakwa, berpelukan dengan Santoso yang hadir sebagai saksi di persidangan.

Dilansir detikJatim, momen itu adalah momen pertama kali keduanya bertemu secara langsung seusai kasus perampokan yang diotaki Samanhudi tersebut. Pertemuan ini terjadi di Ruang Cakra PN Surabaya, Selasa (8/8/2023).

Dalam keterangannya, Santoso tak menyangka mentor politiknya itu dalang di balik perampokan. Santoso pun mengungkapkan, dia tak menaruh curiga kepada orang-orang di sekelilingnya, termasuk kepada Samanhudi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya tidak tahu kalau ada kaitan dengan terdakwa (Samanhudi) dengan peristiwa itu. Kalau sekarang dengan terkuaknya peristiwa ini akhirnya saya tahu, kalau awalnya menduga pun tidak," kata Santoso, Selasa (8/8).

Santoso mengaku hubungan dengan Samanhudi masih ia jaga. Bahkan ia tetap menghormati dan memandang Samanhudi sebagai pimpinannya.

ADVERTISEMENT

Seusai sidang selama 2 jam, keduanya diminta hakim untuk bersalaman. Permintaan hakim ini dilakukan oleh dua pria yang dulunya kompak menjadi wali kota dan wakilnya pada 2016-2019.

Keduanya pun langsung berjabat tangan. Setelah itu, tangan Samanhudi dan Santoso saling merengkuh. Mereka berpelukan hangat. keduanya saling bertatapan, saling senyum dan tertawa singkat selama beberapa detik. Lalu, Samanhudi kembali duduk, sedangkan Santoso meninggalkan lokasi sidang.

Simak selengkapnya di sini.

(aik/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads