Megawati Ingatkan Jajaran BRIN di Bali: Bermain Politik, Get Out!

Megawati Ingatkan Jajaran BRIN di Bali: Bermain Politik, Get Out!

Anggi Muliawati - detikNews
Senin, 07 Agu 2023 16:53 WIB
Megawati saat memberi pengarahan ke jajaran BRIN Bali (Anggi-detikcom)
Megawati saat memberi pengarahan ke jajaran BRIN Bali. (Anggi/detikcom)
Tabanan -

Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri mengingatkan para peneliti tak bermain politik. Dia mengatakan peneliti yang bermain politik akan dikeluarkan.

Hal itu disampaikan Megawati saat memberikan pengarahan kepada sivitas BRIN Bali di gedung Nayaka Loka, Tabanan, Bali, Senin (7/8/2023). Megawati mengatakan dia ingin melihat kerja para periset BRIN.

"Ya saya mau tahu apa kerja kalian, saya nggak mau pokoknya, nggak saya bilang, nggak, Pak Handoko, saya mau lihat satu-satu kerja mereka. Apa aja kerja mereka?" kata Megawati.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan di sini nggak ada politik, kalau sudah dengar satu orang, sudah saya keluarkan," sambungnya.

Megawati mengingatkan para peneliti tidak bermain politik di BRIN. Dia meminta jajarannya di BRIN berhati-hati.

ADVERTISEMENT

"Karena dia bermain politik dan mempergunakan BRIN. Nah, tapi (saya) bilang get out. Gitu aja, hati-hati loh," kata Megawati.

Ketua Umum PDIP itu menegaskan tak boleh bermain politik di BRIN. Dia mengingatkan agar periset fokus melakukan riset.

"Kalau nggak percaya tanya aja nih, lihat, saya keluarkan. Apa memangnya mau berpolitik? No. Politiknya adalah politik riset, titik gitu loh," ujarnya.

Megawati juga mengingatkan para pejabat di BRIN berhati-hati menggunakan anggaran. Dia mengatakan KPK selalu mengawasi semua lembaga.

"Terakhir, hati-hati dengan tiga huruf loh. Karena kalau research nanti uangnya gede dari sini, hati-hati loh jangan dimainkan. Kamu tahu tiga huruf itu apa?" tanya Megawati.

"KPK," jawab sivitas BRIN.

"Coba diingat di telinga, iya deh, jangan dipikirkan tidak tahu, saya presiden, saya pernah wapres, saya tahu cara kerjanya dan KPK itu saya yang bikin," kata presiden ke-5 RI tersebut.

Simak juga 'Air Bisa Jadi Bahan Bakar? Ini Kata BRIN':

[Gambas:Video 20detik]



(amw/haf)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads