Sopir Taksi Online Dibunuh Baghastian Narik Malam demi Lahiran Anak Pertama

Sopir Taksi Online Dibunuh Baghastian Narik Malam demi Lahiran Anak Pertama

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Kamis, 27 Jul 2023 17:00 WIB
Polisi berhasil menangkap pelaku pembunuhan Mugas Semarang. Pelaku bernama Baghastian merampok dan membunuh Fauzy Aribammar, sopir taksi online di Semarang.
Tersangka pembunuh Fauzy, Baghastian (Angling Adhitya Purbaya/detikJateng)
Semarang -

Sopir taksi online bernama Fauzy Aribammar (28) tewas ditikam Baghastian Wahyu Kisara (27). Peristiwa itu terjadi saat Fauzy sedang bekerja ekstra mencari penumpang hingga malam hari demi biaya istri melahirkan.

Dilansir detikJateng, Kamis (27/7/2023), ibu mertua Fauzy, Sulistyowati, mengatakan istri korban masih depresi. Dia mengaku tak habis pikir atas kesadisan Baghastian.

"Kalau mau ambil mobil, ambil aja, jangan nyawa anakku. Istrinya lagi hamil lima bulan. Cucuku gimana coba. Anakku depresi jadinya," kata Sulistyawati sambil menahan tangis di lokasi prarekonstruksi di Jalan Mugas Dalam Raya, Kota Semarang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia mengaku sangat terpukul atas kejadian itu. Dia mengaku sempat mengingatkan Fauzy agar tidak mengambil order malam-malam. Namun, Fauzy tetap jalan demi persiapan kelahiran anaknya.

"Dua hari sebelumnya sudah saya bilang pulang, jam 9 pulang. Mama nggak mau lihat kamu ngalong. Kan dia pamit buat tambahan (kelahiran) dedek," katanya.

ADVERTISEMENT

Simak selengkapnya di sini.

Simak Video 'Aksi Sadis Baghastian saat Peragakan Bunuh Sopir Taksi Online Semarang':

[Gambas:Video 20detik]



(haf/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads