Alasan Pria Polman Mau Nikahi Wanita yang Ditinggal Adik Jelang Ijab Kabul

Alasan Pria Polman Mau Nikahi Wanita yang Ditinggal Adik Jelang Ijab Kabul

Abdy Febriady - detikNews
Rabu, 19 Jul 2023 19:10 WIB
Pria di Polman, Sulbar, rela menggantikan posisi adiknya yang kabur menjelang hari pernikahannya. Dokumen Istimewa
Foto: Pria di Polman, Sulbar, rela menggantikan posisi adiknya yang kabur menjelang hari pernikahannya. Dokumen Istimewa
Polman -

Pemuda bernama Ahmad Adzyan di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), menikahi wanita yang ditinggal kabur adiknya tiga hari menjelang ijab kabul. Ahmad Adzya menggantikan adiknya inisial FA berdasarkan keputusan keluarga.

"Makanya kemarin pas hari ketiga dibicarakan bagaimana usulannya, diusulkan kakaknya, pasti harus ganti kalau FA tidak ada datang sampai hari H," kata sepupu mempelai pria, Linda, seperti dilansir detikSulsel, Rabu (19/7/2023).

Linda mengatakan keluarga perempuan juga menerima jika Ahmad Adzyan menggantikan FA. Setelah keluarga perempuan dan laki-laki sepakat, maka pernikahan pun digelar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Naterima ji perempuannya, kita sampaikan sebelumnya sama keluarga perempuan, masa kita mau langsung ke sana (rumah perempuan) beda laki-laki," kata Linda.

Linda mengatakan Ahmad Adzyan dipilih menggantikan adiknya karena belum memiliki kekasih. Selain itu, Ahmad Adzyan juga dinilai memiliki pemikiran lebih dewasa dibanding FA.

ADVERTISEMENT

"Inikan kakaknya kebetulan juga masih jomblo, lebih dewasa juga. Apalagi beda beberapa tahun (dengan FA) maka natanya mi semua keluarga," jelasnya.

Simak selengkapnya di sini.

Lihat juga Video 'Wanita di Bogor Kabur Sehari Usai Nikah, Demi Temui Kekasih':

[Gambas:Video 20detik]



(haf/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads