Alasan Polisi Ragu Blok G Tanah Abang Jadi Tempat Nyabu

Alasan Polisi Ragu Blok G Tanah Abang Jadi Tempat Nyabu

Kurniawan Fadilah - detikNews
Jumat, 14 Jul 2023 07:55 WIB
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin mengecek Blok G Pasar Tanah Abang yang diisukan jadi tempat nyabu, Kamis (13/7/2023).
Foto: Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin mengecek Blok G Pasar Tanah Abang yang diisukan jadi tempat nyabu. (Kurniawan Fadilah/detikcom)
Jakarta -

Kabar kios-kios di Blok G Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat dijadikan tempat nyabu membuat pihak kepolisian turun tangan. Polisi mengecek secara langsung ke lokasi untuk menelusuri kabar tersebut.

Untuk diketahui, banyak kios di Blok G Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, sudah lama kosong dan tak lagi ditempati pedagang. Kondisi ini membuat Blok G Pasar Tanah Abang menjadi kotor dan terkesan kumuh.

Belakangan kemudian muncul isu bahwa Blok G Pasar Tanah Abang dijadikan tempat untuk nyabu, setelah ramai ditemukan ada botol mirip bong. Polisi kemudian mengecek ke lokasi dan menemukan benda tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Botol Mirip Bong Negatif Sabu

Polisi telah melakukan tes laboratorium terhadap botol air mineral mirip bong yang ditemukan di Pasar Blok G Tanah Abang, Jakarta Pusat. Hasilnya, cairan yang terkandung dalam botol tersebut negatif kandungan sabu.

"Sudah (dilakukan pemeriksaan). Kalau dari kandungan dari hasil lab, hasilnya negatif (sabu)," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin saat dihubungi, Rabu (12/7).

ADVERTISEMENT

Komarudin mengatakan pemeriksaan dilakukan langsung oleh laboratorium forensik Mabes Polri. Setelah dilakukan penelitian, tidak ditemukan kandungan sabu dalam cairan yang ada si botol tersebut.

Alasan Polisi Ragu Blok G Jadi Tempat Nyabu

Kombes Komarudin meragukan ada penyalahgunaan narkkba di Blok G Pasar Tanah Abang. Alasan pertama, dari hasil tes laboratorium botol mirip bong yang ditemukan di lokasi tidak mengandung narkoba.

"Kita ketahui ada informasi bahwa tempat ini dijadikan sarang narkoba dan premanisme. Hasil lab dari sebuah alat isap yang menyerupai bong sudah kita lakukan di Labfor, di mana hasilnya telah keluar dan hasilnya negatif dari kandungan narkotika dan psikotropika," kata Komarudin kepada wartawan di lantai 1 Pasar Tanah Abang Blok G, Kamis (13/7).

Selanjutnya: Nyabu butuh tempat terang.

Simak Video 'Polisi Sebut Diduga Bong Sabu di Pasar Tanah Abang Negatif Narkoba':

[Gambas:Video 20detik]



Polisi Sebut Nyabu Butuh Tempat yang Terang

Komarudin dan jajarannya juga telah mengecek langsung keBlok G Pasar Tanah Abangyang disebut-sebut jadi tempatnyabu. Setelah mengecek lokasi, ia semakin yakin tidak ada penyalahgunaan narkoba di lokasi tersebut.

"Tadi kita sudah sama-sama ke lokasi, memang kondisinya gelap dan kalau dipakai untuk orang menggunakan narkoba sepertinya kok tidak ya. Karena yang kita ketahui, untuk melakukan aktivitas seperti itu, dia (pengguna narkoba) membutuhkan pencahayaan, penerangan. Tadi lihat sendiri kondisinya gelap. Untuk dijadikan tempat penggunaan narkoba, kecil kemungkinannya," jelas Komarudin.

Polisi Minta Pengelola Pantau Keamanan

Namun, lanjut Komarudin, pihak kepolisian ke depannya akan terus memantau Blok G Pasar Tanah Abang. Dia juga meminta pihak pengelola turut memantau. Terlebih, akses masuk Blok G yang mudah dilewati siapa saja.

"Kita justru tidak hanya fokus pada di situ. Tapi lebih kepada bagaimana menjaga agar tempat tersebut tidak disalahgunakan," kata dia.

"Oleh karenanya, tetap menjadi perhatian bersama. Tempat seperti itu rentan disalahgunakan orang-orang yang tidak bertanggung jawab atau akan melakukan sebuah perbuatan pidana. Baik narkoba dan lain sebagainya," imbuhnya.

Halaman 2 dari 2
(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads