Hikmahbudhi Apresiasi Kepercayaan ke Polri Naik 76,4%, Puji Kinerja Kapolri

Suara Mahasiswa

Hikmahbudhi Apresiasi Kepercayaan ke Polri Naik 76,4%, Puji Kinerja Kapolri

Audrey Santoso - detikNews
Senin, 03 Jul 2023 11:53 WIB
Presidium PP Hikmahbudhi Wiryawan
Presidium PP Hikmahbudhi Wiryawan Foto: dok. istimewa
Jakarta -

Lembaga survei Indikator Politik merilis hasil survei tingkat kepercayaan publik terhadap Polri meningkat mencapai 76,4%. Presidium Pusat Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (Hikmahbudhi) mengapresiasi kerja keras Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajaran.

"Kado yang bagus di untuk POLRI yang memasuki usia 77 Tahun," kata Ketua PP Hikmahbudhi Wiryawan kepada wartawan, Senin (3/7/2023).

"Angka survei 76,4% merupakan angka yang cukup tinggi, tentu ini merupakan buah kerja keras dari Bapak Kapolri dan seluruh jajaran Bhayangkara," sambungnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wiryawan mengatakan, Hikmahbudhi sebagai bagian dari elemen masyarakat juga sangat berharap Polri terus berbenah, terutama di fungsi Reskrim dan Lantas. Menurutnya, keluhan masyarakat sangat banyak ditemukan di dua sektor pelayanan tersebut.

Meski demikian, Wiryawan menyampaikan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Sigit yang terus menunjukkan keseriusannya dalam membenahi institusi Polri.

ADVERTISEMENT

"Banyak contoh yang sudah dan akan dilakukan seperti pembuatan SKCK yang hari ini pelayanannya sangat bagus, kemudian pembuatan SIM yang akan dipermudah, tentu ini merupakan terobosan yang luar biasa yang tidak pernah Kapolri-Kapolri sebelumnya melakukan ini," pujinya.

Seperti diketahui, Indikator Politik Indonesia merilis survei tingkat kepercayaan terhadap lembaga penegak hukum. Hasilnya, tingkat kepercayaan publik ke Polri meningkat menjadi 76,4%.

Survei ini digelar pada 20-24 Juni 2023 terhadap 1.220 responden. Survei dilakukan dengan cara wawancara tatap muka oleh pewawancara yang terlatih.

Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling. Adapun margin of error survei +/- 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%.

Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara random sebesar 20% dari total sampel oleh supervisor dengan kembali mendatangi responden terpilih (spot check). Dalam quality control tidak ditemukan kesalahan berarti.

Peneliti utama Indikator Burhanuddin Muhtadi mengungkap tren kepercayaan terhadap Polri meningkat. Burhanuddin menyebut kurang dari setahun Polri berhasil memulihkan citranya.

"Kepolisian juga mulai pulih, jadi yang percaya terhadap polisi di bulan Juni 2023 itu sudah mencapai 76,4% yang mengatakan sangat percaya 10,8% kita gabung dengan mengatakan cukup percaya," kata Burhanuddin saat konferensi pers virtual, Minggu (2/7).

Berikut tren kepercayaan terhadap Polri dalam penegakan hukum:
Agustus 2022 49,8%
September 2022 62,6%
November 2022 58,2%
Desember 2022 62,9%
Februari 2023 68,4%
April 2023 70,8%
Juni 2023 74,8%

Tren kepercayaan terhadap Polri dalam pemberantasan korupsi:
Agustus 2022 63,9%
September 2022 60,1%
November 2022 54,6%
Desember 2022 59,6%
Februari 2023 64,4%
April 2023 66,9%
Juni 2023 69,2%

Sementara itu, hasil tingkat kepercayaan terhadap Polri mendapat hasil sebagai berikut:

Pertanyaan: Tolong sebutkan tingkat kepercayaan Ibu/Bapak terhadap masing-masing lembaga tersebut? Apakah Ibu/Bapak sangat percaya, cukup percaya, kurang percaya, atau tidak percaya sama sekali?... (%)

Jawaban responden terkait kepercayaan pada Polri:
- sangat percaya: 10,8%
- cukup percaya: 65,6%
- kurang percaya: 20,0%
- tidak percaya sama sekali: 3,1%
- tidak tahu/tidak jawab: 5%

(hri/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads