Tanggal 23 Juni diperingati sebagai Hari Olimpiade Internasional atau International Olympic Day. Hari ini merupakan peringatan internasional untuk memperingati berdirinya Komite Olimpiade Internasional pada 23 Juni 1894 oleh Baron Pierre de Coubertin.
Sebagai informasi, Komite Olimpiade Internasional (International Olympic Committee/IOC) adalah organisasi internasional nirlaba, sipil, non-pemerintah, yang terdiri dari sukarelawan yang berkomitmen untuk membangun dunia yang lebih baik melalui olahraga.
Lantas seperti apa sejarah Hari Olimpiade Internasional tanggal 23 Juni dan apa tema peringatan Hari Olimpiade Internasional tahun 2023? Simak ulasannya berikut ini:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejarah Hari Olimpiade Internasional
Mengutip dari situs Olympics, Hari Olimpiade Internasional adalah perayaan olahraga, kesehatan, dan kebersamaan yang mengajak semua orang di seluruh dunia untuk aktif dan bergerak bersama melalui olahraga. Hari Olimpiade Internasional diperingati setiap tanggal 23 Juni.
Hari Olimpiade Internasional tanggal 23 Juni diperingati sebagai hari Komite Olimpiade Internasional (IOC) yang didirikan di Sorbonne di Paris, dimana Pierre de Coubertin menggalang kebangkitan Olimpiade Kuno pada 23 Juni 1894. Hari Olimpiade Internasional pertama dirayakan pada 23 Juni 1948.
Perayaan Hari Olimpiade Internasional sendiri dalam sejarahnya dapat ditelusuri sejak tahun 1947 silam. Pada tahun 1947, seorang anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC) di Cekoslowakia, Dr. Josef Gruss, mempresentasikan laporan tentang Hari Olimpiade Sedunia di Stockholm.
Kemudian dalam Sesi I.O.C. ke-42 di St Moritz pada Januari 1948, gagasan untuk Hari Olimpiade diadopsi. Dengan konsultasi bersama, tanggal 23 Juni dipilih untuk merayakan berdirinya IOC. Motivasinya adalah untuk menyampaikan pesan kepada kaum muda dengan mempromosikan ide olahraga di antara mereka.
Tema Hari Olimpiade Internasional 2023
Masih merujuk pada situs Olympics, tema Hari Olimpiade Internasional 2023 adalah "Let's Move" artinya 'Ayo Bergerak". Tema ini bertujuan untuk menginspirasi orang-orang di seluruh dunia agar meluangkan waktu untuk aktivitas fisik sehari-hari.
Sementara dunia bergerak lebih cepat dari sebelumnya, orang bergerak lebih sedikit dengan penelitian menunjukkan lebih dari 80 persen orang muda gagal mencapai tingkat aktivitas harian yang direkomendasikan untuk kesehatan mental dan fisik yang optimal.
Menurut situs Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), inisiatif tema "Let's Move" menyoroti manfaat bergerak lebih banyak dan berkontribusi pada strategi Olympism365 IOC. Di mana salah satu tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan akses ke peluang olahraga, dan membawa manfaat kesehatan dan sosial dari aktivitas fisik ke komunitas di seluruh penjuru dunia.
Cara Peringati Hari Olimpiade Internasional
Seperti diketahui bahwa tanggal 23 Juni memperingati Hari Olimpiade Internasional. Pada 23 Juni 2023, semua orang dapat berpartisipasi dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Olimpiade Internasional. Berikut rekomendasi kegiatannya:
- Mengedukasi diri dan orang lain tentang pentingnya bergerak melalui olahraga
- Menyebarluaskan informasi tepat tentang peringatan Hari Olimpiade Internasional
- Menyuarakan tentang peringatan dan tujuan Hari Olimpiade Internasional 23 Juni
- Berpartisipasi dalam kegiatan atau acara dengan tema Hari Olimpiade Internasional
- Saling berbagi ucapan Selamat Hari Olimpiade Internasional di berbagai media sosial.