Sejarah Jakarta Fair hingga Info Acara PRJ Kemayoran 2023

Sejarah Jakarta Fair hingga Info Acara PRJ Kemayoran 2023

Widhia Arum Wibawana - detikNews
Kamis, 15 Jun 2023 18:30 WIB
Jakarta Fair Kemayoran (JFK) atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) kembali dilaksanakan tahun ini. Berikut serba-serbi Jakarta Fair 2023, termasuk harga tiket masuknya.
Jakarta Fair Kemayoran (Foto: Situs Jakarta Fair)
Jakarta -

Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair Kemayoran (JFK) tahun ini telah dimulai sejak tanggal 14 Juni sampai 16 Juli 2023. Tahun ini merupakan penyelenggaraan PRJ yang ke-54 kalinya sejak sejarah Jakarta Fair Kemayoran pertama tahun 1968.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang sejarah Pekan Raya Jakarta hingga informasi acara Jakarta Fair Kemayoran 2023, simak ulasannya berikut ini:

Sejarah Jakarta Fair Kemayoran

Dilansir situs resmi Jakarta Fair, Pekan Raya Jakarta atau Jakarta Fair Kemayoran pertama kali diadakan sejak tahun 1968 silam. Kala itu Pekan Raya Jakarta bertempat di Lapangan Ikada, yang dikenal sebagai Kawasan Monumen Nasional pada masanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pembukaan Pekan Raya Jakarta pertama kali saat itu dilakukan oleh Presiden Soeharto dengan pelepasan burung merpati. Tak lama setelah itu, Pekan Raya Jakarta berubah nama menjadi Jakarta Fair, hal ini dinilai agar lebih dinamis.

Ide pembentukan Pekan Raya Jakarta pertama kali dicetuskan oleh Haji Syamsudin Mangan, yang saat itu menjabat sebagai Ketua Kadin (Kamar Dagang dan Industri). Pada tahun 1967, Haji Mangan mengusulkan kepada Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin untuk dibuatnya pameran besar yang menghadirkan produk dalam negeri.

ADVERTISEMENT

Gagasan tersebut disambut baik oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta karena ingin menyatukan pasar malam yang masih menyebar di sejumlah wilayah Jakarta. Setahun setelah dibuka, Pekan Raya Jakarta memecahkan rekor sebagai pameran terlama dengan penyelenggaraan acara selama 71 hari. Presiden Amerika Serikat pada tahun itu, Richard Nixon, pun sempat berkunjung ke Pekan Raya Jakarta 1969.

Sejak saat itu, Pekan Raya Jakarta atau Jakarta Fair diselenggarakan tiap tahunnya sampai sekarang. Tahun ini merupakan penyelenggaraan yang ke-54 kalinya dari acara pameran terbesar, terlama dan terlengkap di kawasan Asia Tenggara itu.

Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2023 digelar di JIEXPO, Kemayoran mulai 14 Juni - 16 Juli 2023. Simak informasi cara beli tiket PRJ Kemayoran 2023!Jakarta Fair Kemayoran 2023 | Foto: Situs Jakarta Fair

Tema Jakarta Fair Kemayoran 2023

Pada penyelenggaraan Pekan Raya Jakarta ke-54 tahun ini, Jakarta Fair Kemayoran 2023 mengusung tema "Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia" dengan subtema "Warga Bangsa Indonesia meningkatkan kreativitas produk-produk Indonesia dan berjuang terus sampai sukses - Indonesia Jaya, Rakyatnya Sejahtera".

Tema tersebut diambil mengingat perekonomian Indonesia yang mulai nampak bangkit serta pemerataan di semua sektor industri sehingga ekonomi dalam negeri kembali bergeliat pasca COVID-19. Di samping itu, Jakarta Fair Kemayoran juga merupakan salah satu tolak ukur perkembangan industri Meetings, Incentives, Conventions and Exhibitions (MICE) dan juga industri pariwisata di Indonesia.

Menjadi salah satu tujuan terbesar warga, acara Jakarta Fair 2023 akan berlangsung selama 33 hari, mulai dari tanggal 14 Juni sampai 16 Juni 2023. Pekan Raya Jakarta 2023 ini bertempat di arena JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus).

Berikut informasi jam operasional Jakarta Fair Kemayoran 2023:

  • Senin-Kamis: 15.30-22.00 WIB
  • Jumat: 15.30-23.00 WIB
  • Sabtu-Minggu: 10.00-23.00 WIB

Berikut informasi rincian harga tiket Jakarta Fair Kemayoran 2023:

  • Tiket masuk (tanpa konser):
    - Senin (15.30-22.00 WIB): Rp 30.000
    - Selasa-Kamis (15.30-22.00 WIB): Rp 40.000
    - Jumat (15.30-23.00 WIB): Rp 50.000
    - Sabtu-Minggu: (10.00-23.00 WIB): Rp 50.000
  • Tiket masuk + konser (bundling):
    - Senin-Kamis (19.00-22.00 WIB): Rp 100.000 (Regular) dan Rp 175.000 (VIP)
    - Jumat-Minggu (19.00-23.00 WIB): Rp 100.000 (Regular) dan Rp 175.000 (VIP)
  • Lansia (di atas 60 tahun): Gratis
    - Menggunakan e-ktp
    - Hanya berlaku 1x kunjungan
  • Anak-anak: Gratis
    - Tinggi di bawah 1 meter
    - Wajib melakukan pengukuran di loket.

Berikut cara membeli tiket masuk Jakarta Fair Kemayoran 2023:

  1. Masuk ke website www.jakartafair.co.id
  2. Klik menu "Beli Tiket" pada pojok kanan atas
  3. Pilih tanggal kunjungan mulai dari 14 Juni - 16 Juni 2023
  4. Pilih jenis kategori dan jumlah tiket, lalu klik "Pesan Sekarang"
  5. Isi informasi personal yang memuat data diri pengunjung
  6. Lakukan pembayaran sesuai metode pembayaran yang dipilih
  7. Jika transaksi telah berhasil maka e-ticket akan dikirim ke email.
(wia/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads