Said Iqbal soal Kehadiran Bacapres di May Day: Belum Pasti, Tiba-tiba Hilang

Said Iqbal soal Kehadiran Bacapres di May Day: Belum Pasti, Tiba-tiba Hilang

Mulia Budi - detikNews
Senin, 01 Mei 2023 13:49 WIB
Presiden Partai Buruh Said Iqbal
Presiden Partai Buruh Said Iqbal (Mulia Budi/detikcom)
Jakarta -

Partai Buruh sebelumnya mengklaim akan ada bakal calon presiden (bacapres) yang hadir di peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day hari ini. Presiden Partai Buruh yang juga Presiden KSPI Said Iqbal menyebut hingga kini belum ada kepastian soal kehadiran bacapres itu.

"Belum ada kepastian. Kami nggak bisa sebutkan karena beliau yang mau hadir ada dua atau tiga. Termasuk salah satu kami punya capres alternatif yang kalian tahu kan capres alternatif Najwa Shihab, capres yang lain teman-teman udah tahu, sampai hari ini belum ada kepastian, tentatif," kata Said Iqbal kepada wartawan di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2023).

"Kemarin masih ada dua capres yang alternatif dan yang beredar selama ini mau hadir. Tapi entah kenapa tiba-tiba kok hilang suaranya. Kalau dia nggak mau didukung Partai Buruh, silakan, buruh ada cara sendiri. Kami akan kampanye dengan partai-partai politik itu untuk mendukung capres, kampanye kami sendiri," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Said Iqbal tak menjawab gamblang siapa bacapres yang sebelumnya direncanakan hadir di May Day. Dia menuturkan kehadiran bacapres itu tak lagi penting bagi Partai Buruh.

"Belum ada konfirmasi, jadi saya nggak bisa sebut nama, kan kalau saya sebut nama nanti dia tersinggung. Bagi Partai Buruh dia mau hadir atau tidak hadir tidak penting, kalau mereka mendekati konstituen buruh ada 24 juta di Partai Buruh itu peluang buat mereka, tapi kalau mereka mau tunduk sama parpol, itu urusan mereka," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, Said Iqbal juga menyebut rencananya akan ada calon presiden (capres) hadir dalam May Day Fiesta di Istora Senayan untuk memberikan ucapan selamat Hari Buruh Internasional. Dia tidak menjelaskan lebih lanjut siapa capres yang dimaksud.

"Mungkin ada yang datang (capres) ke Istora, masih tentatif, belum mau disebutkan," ucapnya, Jumat (28/4/).

Dalam peringatan May Day 2023, Iqbal menyebut Partai Buruh dan organisasi serikat buruh telah menyiapkan 6 tuntutan yakni cabut Omnibus Law UU Cipta Kerja, cabut Parliamentary Threshold 4 persen, sahkan RUU Pekerja Rumah Tangga (PRT), tolak Rancangan Undang Undang (RUU) Kesehatan, reformasi Agraria dan Kedaulatan Pangan, dan pilih Presiden 2024 yang pro-buruh dan kelas pekerja.

Simak Video 'PKS Heran Buruh Undang Ganjar di May Day, Sindir UMP Jateng':

[Gambas:Video 20detik]



(eva/eva)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads