Viral Penganiayaan Sekeluarga di Bogor, Korban Dipukuli Saat Gendong Bayi

Viral Penganiayaan Sekeluarga di Bogor, Korban Dipukuli Saat Gendong Bayi

Muchamad Sholihin - detikNews
Rabu, 26 Apr 2023 23:05 WIB
Ilustrasi penganiayaan (dok detikcom)
Foto: Ilustrasi pengeroyokan (dok detikcom)
Bogor -

Satu keluarga di Bogor, yang terdiri dari suami, istri dan anak perempuannya, menjadi korban penganiayaan oleh sekitar 10 orang dan viral di media sosial. Pelaku disebut sempat memukul salah satu korban yang sedang menggendong bayi berusia 5 bulan.

"Kelompok tersebut langsung membabi buta menghajar Bapak (yang masih menggendong bayi) sampai babak belur. Adik perempuan saya yang teriak histeris pun ikut dipukul," tulis pemilik akun @ajolajolan seperti dilihat detikcom, Rabu (26/4/2023).

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Bogor Selatan Kompol Diana Sulistiowati membenarkan pemukulan tersebut. Hal itu berdasarkan keterangan para saksi dan korban.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya betul, jadi waktu kejadian korban atas nama Saimin kebetulan lagi menggendong cucunya usia 4 bulan. Jadi makanya waktu itu dia tidak tau apa-apa, langsung dipukul," kata Diana ditemui d kantornya, Rabu (26/4/2023).

Akibat pemukulan tersebut, korban mengalami luka di bagian wajah. Sementara kondisi bayi aman dan tidak jadi korban pemukulan.

ADVERTISEMENT

"Ya seolah-olah menurut si pelaku ini bahwa dia (korban) menghalang-halangi orang yang dicari. Karena dia menggendong cucunya, makanya nggak melawan dan luka di bagian mata. Alhamdulillah sudah kita visum. Kalau kondisi si bayi aman," kata Diana.

Diana menyebut, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus penganiayaan tersebut. Para pelaku dalam proses pencarian.

"Kita juga masih mencari pelaku, mudah-mudahan masih ada, karena warga juga kan kenal sama mereka. Jadi kita mungkin bisa menyelidikinya," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, postingan yang menarasikan pasangan suami-istri (pasutri) dan anak perempuannya mengalami penganiayaan oleh sekelompok orang di Kota Bogor viral di media sosial. Polisi menyebut akan menindak sesuai prosedur.

Dalam salah satu postingan di Twitter akun @ajolajolan, menyebutkan bahwa keluarganya yang terdiri bapak, ibu dan adik perempuannya mengalami penganiayaan oleh sekelompok orang. Mereka disebutkan membutuhkan pertolongan.

"Mau minta tolong bantuan ke warga Twitter. Keluarga saya kena pukul kumpulan/komunitas/ikatan/keluarga (menyebut kelompok tertentu)," tulis akun twitter @ajolajolan dilihat detikcom, Rabu (26/4).

Lihat juga Video: Perkembangan Kasus Anak AKBP Achiruddin hingga Penggeledahan Rumah

[Gambas:Video 20detik]




(maa/maa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads