Waket MPR Harap Pendidikan Karakter Diterapkan Sejak Dini & Konsisten

Waket MPR Harap Pendidikan Karakter Diterapkan Sejak Dini & Konsisten

Erika Dyah - detikNews
Rabu, 26 Apr 2023 17:04 WIB
Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat
Foto: Dok. MPR RI
Jakarta -

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat mengatakan pendidikan karakter harus diimplementasikan sejak dini dan konsisten. Hal ini penting dalam membangun sumber daya manusia (SDM) yang berdaya saing dan memiliki jiwa nasionalisme kuat.

"Upaya untuk membentengi generasi muda dari pengaruh negatif yang mampu merusak karakter anak bangsa harus menjadi kepedulian bersama. Implementasi sejak dini pendidikan karakter di setiap rumah tangga dan lembaga pendidikan harus konsisten dilakukan," kata Lestari dalam keterangannya, Rabu (26/4/2023).

Ia menerangkan dalam sepekan beredar informasi tentang tindakan oknum peneliti dan aparat keamanan yang mempertontonkan tindak kekerasan dalam bentuk tindakan dan verbal terhadap ormas dan ibu pengendara motor di jalan. Selain itu, sebelumnya juga ramai di media sosial dan pemberitaan tentang aksi kekerasan antarwarga di beberapa daerah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perempuan yang akrab disapa Rerie ini mengaku khawatir akan banyaknya informasi perilaku negatif yang muncul di berbagai platform media dan terjadi berulang-ulang. Menurutnya, hal ini dapat mempengaruhi proses pembentukan karakter generasi muda. Apalagi keteladanan merupakan salah satu faktor yang mampu membantu pembentukan karakter seseorang.

Oleh karena itu, anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah itu mendorong agar penanaman nilai-nilai kebangsaan dan budi pekerti dilakukan sejak dini. Sehingga dapat memperkuat fondasi karakter anak bangsa, sejak di keluarga hingga lembaga pendidikan.

ADVERTISEMENT

Selain itu, orang tua dan guru juga diharapkan mampu menyampaikan pesan moral terhadap satu peristiwa. Baik di rumah atau pun di sekolah. Ia pun berpesan agar sikap jujur, saling menghormati, dan budi pekerti yang baik terhadap sesama manusia dalam keseharian menjadi dasar bersosialisasi di masyarakat. Sehingga hal ini mampu menginspirasi generasi penerus bangsa.

Rerie menegaskan negara juga harus hadir dalam upaya mengakselerasi proses pembangunan karakter SDM nasional. Hal ini diharapkan mampu membentengi setiap anak bangsa dari gempuran nilai-nilai yang tidak sesuai dengan nilai kebangsaan dan budaya.

Simak juga '7 Perwira dari 6 Negara Ikut Pendidikan Bersama TNI-Polri':

[Gambas:Video 20detik]



(akn/ega)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads