Saksi: Ada Korban Terlindas Imbas Mobil 'Adu Banteng' di Pondok Indah

Saksi: Ada Korban Terlindas Imbas Mobil 'Adu Banteng' di Pondok Indah

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Senin, 10 Apr 2023 18:06 WIB
Mobil adu banteng di Pondok Indah, Jaksel.
Mobil 'adu banteng' di Pondok Indah, Jaksel. (Foto: Dok. Pribadi Rizkiah)
Jakarta -

Kecelakaan lalu lintas terjadi di sekitar traffic light Pondok Indah, Jakarta Selatan (Jaksel). Kejadian itu viral di media sosial (medsos).

Saksi di lokasi kejadian, Rizkiah, mengatakan terdapat mobil berwarna abu-abu yang menabrak sejumlah kendaraan. Dia mengatakan ada korban yang terlindas dari kejadian itu.

"Banyak (korban), sampai terlindas," kata Rizkiah kepada wartawan, Senin (10/4/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rizkiah mengatakan sejumlah orang yang ditabrak adalah pengemudi ojek online (ojol). Dia mengatakan mobil abu-abu tersebut melaju kencang.

"Mobil berwarna abu-abu tiba-tiba ngebut dari arah lampu merah yang arah tembusannya Fatmawati, padahal lampunya masih kuning," ucapnya.

ADVERTISEMENT

Rizkiah menduga pengemudi mobil abu-abu panik. Sebab, setelah menabrak, pengemudi masih terus melaju kencang.

"Mungkin yang bawa mobilnya panik. Dia malah tambah ngebut dan lawan arah nabrak pengendara lainnya di seberang yang sedang nunggu lampu merah juga," pungkasnya.

Redaksi detikcom telah menghubungi Satlantas Jaksel untuk mengkonfirmasi kejadian ini. Namun, hingga berita ini dimuat, belum ada tanggapan dari pihak kepolisian.

Lihat juga Video 'Kecelakaan 2 Mobil di Surabaya, Civic Nyemplung ke Selokan':

[Gambas:Video 20detik]



(rdh/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads