Perampok Bersenpi Gondol Rp 222 Juta dari Gudang Jasa Pengiriman di Bogor

Perampok Bersenpi Gondol Rp 222 Juta dari Gudang Jasa Pengiriman di Bogor

M Sholihin - detikNews
Senin, 10 Apr 2023 17:49 WIB
Kawanan perampok bersenpi menyatroni gudang jasa pengiriman di Bogor. Mereka membawa kabur uang ratusan juta rupiah dari dalam brankas usai menyekap pegawai. (dok Istimewa)
Kawanan perampok bersenpi menyatroni gudang jasa pengiriman di Bogor. Mereka membawa kabur uang ratusan juta rupiah dari dalam brankas usai menyekap pegawai. (dok Istimewa)
Bogor -

Kawanan perampok membawa senjata api (senpi) menyatroni gudang jasa pengiriman di Parung, Bogor, Jawa Barat (Jabar). Para perampok membawa kabur uang ratusan juta rupiah dari dalam brankas usai menyekap tiga pegawai.

"Dalam aksinya para pelaku pun berhasil membawa kabur uang tunai dengan total mencapai Rp 222 juta," kata Kapolsek Parung Kompol Sularso dalam keterangannya, Senin (10/4/2023).

Kasi Humas Polres Bogor Iptu Desi Triana menjelaskan uang ratusan juta tersebut diambil para pelaku dari dalam brankas. Mereka menggondol uang itu setelah menyekap ketiga pegawai.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia mengatakan pelaku hanya mengambil uang, tapi barang konsumen aman.

"Iya uang tersebut diambil dari dalam brankas, setelah pegawai dilumpuhkan dan disekap," kata Desi.

ADVERTISEMENT

Diberitakan sebelumnya, kawanan perampok bersenpi sempat beraksi di gudang perusahaan jasa pengiriman di Parung, Bogor, Jabar. Para pelaku sempat menyekap para pegawai.

"Pelaku diperkirakan berjumlah tujuh orang diduga membawa senjata api, celurit, hingga golok. Masuk ke dalam gudang Ninja Express," kata Kompol Sularso.

Sularso mengatakan perampokan tersebut terjadi sekitar pukul 01.00 WIB dini hari tadi. Para pelaku yang diduga berjumlah tujuh orang itu masuk ke gudang dan mendatangi karyawan yang sedang berjaga.

"Para pelaku masuk ke gudang dan melakukan tindakan kekerasan dan penyanderaan kepada karyawan," kata Sularso.

Lihat juga Video 'Detik-detik Perampok Todong Senpi ke Kasir Minimarket di Cilacap':

[Gambas:Video 20detik]



(jbr/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads