Trans 7 membagikan bantuan paket sembako untuk warga di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan dan Kembangan, Jakarta Barat. Warga juga diberikan paket makanan untuk berbuka puasa.
"Ini adalah kegiatan yang memang sudah rutin setiap tahun gitu dan memang kita rindu sekali untuk bertemu dengan ramadan berikut-berikutnya karena kita sangat perhatian terhadap masyarakat sekitar ya terutama di sekitar studio, karena kita selalu beraktifitas di sini, buat program di sini dan kami merasa bahwasannya masyarakat sekitar ini adalah bagian dari kita dan program ini adalah program ramadan berbagi Trans7," kata Kepala Divisi HR&GS Trans7, Antonius Refijanto kepada wartawan di Studio Trans7, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (31/3/2023).
![]() |
Refijanto mengatakan ada 150 paket sembako dan 500 paket berbuka puasa yang dibagikan kepada warga. Selain itu, kata dia, pihaknya juga membagikan 400 Alquran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Paket bantuan atau yang kita bagikan kepada masyarakat sekitar itu adalah berupa sembako dan makanan-makanan, sembako dan makanan-makanan itu jumlahnya kurang lebih 500 dan kita berbagi tidak hanya di sekitar studio ini saja tapi juga ada di transmisi kita yang di joglo," ujarnya.
Refijanto mengatakan pembagian paket sembako itu juga akan dibagikan secara langsung ke rumah warga. Hal itu dilakukan untuk mengetahui langsung kondisi warga.
"Jadi seperti yang kita ketahui bersama bahwa di samping kita mengundang dari masyarakat sekitar, sebagian lagi itu kita akan jemput bola langsung ke rumah masing-masing. Jadi kita pengen mengetahui situasi dan kondisi dari masyarakat sekitar kita sehingga kita bisa ikut merasakan empati buat masyarakat di sekitar kita," ucapnya.
Selain itu, Refijanto mengatakan pihaknya juga mengajak anak yatim piatu untuk ngabuburit bersama. Dia menyebut ada sekitar 100 anak yatim piatu yang akan diajak.
"Satu lagi kegiatan kami di samping berbagi ini adalah, kita juga mengajak anak-anak yatim untuk bisa bermain bersama kita di Trans Snow di Bekasi di tanggal 14 April nanti," ucapnya.
Refijanto berharap paket bantuan itu akan bermanfaat bagi masyarakat. Dia menuturkan program paket itu dilakukan rutin saat bulan Ramadan.
"Harapannya sebenarnya punya harapan yang besar bahwa masyarakat sekitar itu kan bagian dari kita sebetulnya, tanpa masyarakat tanpa penonton tanpa audiens ya tentunya kita bukan apa-apa, makanya kita selalu ingin berbagi selalu ingin membagikan dan mudah-mudahan di bulan Ramadan yang penuh berkah ini semuanya menjadi barokah, bermanfaat buat masyarakat sekitar dan tentunya ini semua akan kembali ke kita, mudah-mudahan ini bermanfaat bagi kita semua," tuturnya.
(eva/eva)