Qomarudin ditangkap polisi karena mengaku-aku sebagai anggota TNI Angkatan Laut (AL), padahal bukan. Qomarudin terobsesi menjadi TNI karena cita-citanya tidak kesampaian.
"Adapun pengakuan terduga TNI gadungan yang bernama Saudara Q tersebut memakai seragam TNI AL berikut atribut TNI AL lengkap, karena merasa cita-citanya dahulu ingin menjadi seorang TNI dan tidak kesampaian cita-citanya," kata Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman saat dihubungi detikcom, Senin (13/3/2023).
Saking terobsesinya jadi TNI, Qomarudin merasa puas ketika memakai seragam TNI AL. Tapi, Qomarudin memakai seragam TNI AL buat menakut-nakuti warga.
"Dan tujuannya memakai seragam TNI AL bukan untuk menakut-nakuti masyarakat atau memanfaatkan seragam tersebut," ucap Nurjaman.
Foto Prewedding Pakai Seragam TNI
Qomarudin mempersunting istrinya dengan mengaku-aku sebagai anggota TNI. Bahkan, Qomarudin nekat memakai seragam TNI untuk melakukan sesi foto prewedding.
"Yang bersangkutan mengaku sebagai anggota TNI dan memakai seragam TNI sejak tahun 2021. Dan yang bersangkutan bertujuan memakai seragam TNI untuk seragam pribadi hanya untuk berfoto-foto, dan memakai seragam TNI AL untuk foto prewedding pernikahannya dengan istrinya pada awal Desember 2022," beber Nurjaman.
Qomarudin mengaku membeli baju dinas TNI AL hingga sepatu PDL melalui online shop. Saat ini Qomarudin masih diamankan di Polsek Rajeg.
Simak di halaman selanjutnya: penjelasan TNI AL....
Lihat juga Video: Prajurit TNI AD Hajar Warga di Tapos Depok, Kini Diproses Hukum!
(mei/dhn)