9 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Masih Kebanjiran Sore Ini

9 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Masih Kebanjiran Sore Ini

Brigitta Belia - detikNews
Kamis, 02 Mar 2023 18:00 WIB
Ilustrasi Jalan tertutup akibat banjir, pengalihan arus akibat banjir, awas banjir
Foto ilustrasi jalan tertutup akibat banjir. (Andhika/detikcom)
Jakarta -

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta memperbarui data banjir. BPBD DKI Jakarta mencatat masih ada banjir di sembilan RT serta tiga ruas jalan.

"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 21 RT dan tiga ruas jalan tergenang, saat ini menjadi sembilan RT atau 0,030 persen dari 30.470 RT dan tiga ruas jalan tergenang yang ada di wilayah DKI Jakarta," demikian informasi yang disampaikan Pusdatin BPBD DKI Jakarta, Kamis (2/3/2023).

Sembilan RT yang tergenang air terdapat di Kelurahan Tegal Alur dan Cengkareng Barat, Jakarta Barat. Ketinggian air berkisar 20-70 cm.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Penyebab curah hujan tinggi dan luapan Kali Semonggol," ujarnya.

Jakarta Barat terdapat sembilan RT yang terdiri dari:

ADVERTISEMENT

Kelurahan Tegal Alur
- Jumlah: 8 RT
- Ketinggian: 25 sampai dengan 70 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Semonggol

Kelurahan Cengkareng Barat
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 20 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi dan luapan Kali Semonggol

Jalan tergenang:
1. Jalan Kamal Raya, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat
Ketinggian: 20 cm

2. Jalan Prepedan Raya, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat
Ketinggian: 30 cm

3. Jalan Menceng Raya, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat
Ketinggian: 30 cm

Pengungsi:

Tegal Alur:
33 Jiwa di RPTRA Alur Anggrek RW 04

BPBD mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan berkoordinasi dengan Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan banjir. BPBD Jakarta mengingatkan warga tetap waspada.

Lihat Video 'Banjir di Kabupaten Pati Meluas Aktivitas Warga Lumpuh':

[Gambas:Video 20detik]



(haf/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads