PPP: Meikarta Harus Selesaikan Masalah Konsumen dalam Satu Bulan

PPP: Meikarta Harus Selesaikan Masalah Konsumen dalam Satu Bulan

Sukma Nur Fitriana - detikNews
Rabu, 15 Feb 2023 10:26 WIB
Sekretaris Fraksi PPP DPR RI Achmad Baidowi meminta pengembang kawasan Meikarta Bekasi untuk menemukan solusi bagi konsumen dalam satu bulan.
Foto: Dok. PPP
Jakarta -

Sekretaris Fraksi PPP DPR RI Achmad Baidowi meminta pengembang kawasan Meikarta untuk memberikan solusi bagi konsumen dalam satu bulan. Hal ini disampaikannya usai sejumlah anggota DPR RI melakukan sidak ke lokasi proyek Meikarta di Bekasi, Selasa (14/2).

Pasalnya, dalam sidak tersebut, ditemukan sejumlah proyek mangkrak, sehingga banyak konsumen yang tidak mendapatkan haknya. Oleh karena itu, dia meminta permasalahan ini segera diselesaikan.

"Kami meminta Meikarta untuk menyelesaikan persoalan ini dalam waktu empat minggu atau sebulan, supaya tidak berlarut-larut," kata Baidowi dalam keterangan tertulis, Rabu (15/2/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, dalam pantauan DPR, Meikarta memang wanprestasi. Sebab, dari sepuluh distrik yang direncanakan baru bisa dibangun dua distrik. Di dua distrik tersebut ada 15 ribu hunian yang bisa ditempati.

"Meikarta terlihat berkomitmen untuk menyelesaikan tanggungan kepada para konsumen dan terkait dengan proses hukum, dia mencabut gugatannya itu sehingga nanti ada penetapan pengadilan," ujar Baidowi.

ADVERTISEMENT

Dikatakan Baidowi, DPR akan terus memantau kepentingan rakyat supaya ada solusi dari Meikarta kepada konsumen. Apalagi, masalah Meikarta telah berlarut-larut, seolah-olah tanpa penyelesaian.

(akd/ega)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads