Pohon Tumbang Timpa Dua Pemotor di Jonggol Bogor, Korban Luka-luka

ADVERTISEMENT

Pohon Tumbang Timpa Dua Pemotor di Jonggol Bogor, Korban Luka-luka

Muchamad Sholihin - detikNews
Kamis, 09 Feb 2023 14:42 WIB
Pohon Tumbang Timpa Dua Pemotor di Jonggol Bogor, Korban Luka-luka
Pohon tumbang menimpa dua pemotor di Jonggol, Bogor. (Muchamad Sholihin/detikcom)
Jakarta -

Bencana pohon tumbang terjadi di Jl Transyogi, Joggol, Bogor, Jawa Barat (Jabar). Pohon yang tumbang menimpa dua pemotor hingga mengalami luka-luka.

Warga sekitar bernama Darma mengatakan pohon tumbang terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Saat kejadian, di lokasi sedang dilanda angin kencang.

"Kejadiannya tadi pas ada angin kenceng banget. Saya juga di sini sampai takut. Terus tiba-tiba pohon itu tumbang, terus nimpa dua motor, jadi dua orang yang kena (tertimpa pohon). Satu orang luka di kepala, pelipis, terus yang satu orang lagi luka di kaki, kayaknya patah itu," kata Darma kepada wartawan, Kamis (9/2/2023).

"Dua-duanya dibawa ke Puskesmas Jonggol tadi sama warga," tambahnya.

Darma menyebut pohon yang tumbang juga sempat menutup Jl Transyogi, yang juga menjadi akses alternatif menuju Bandung.

"Tadi pohonnya (pohon tumbang) sempat nutup jalan juga. Sekarang sudah dievakuasi, sudah rapi lagi. Tadi jalur ketutup, sekarang mobil-motor sudah bisa jalan lagi, sudah lancar," kata Darma.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Aris Nurjatmiko membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, saat ini anggota BPBD sudah meluncur ke lokasi-lokasi bencana yang dilaporkan masyarakat.

"Yang di Jonggol betul, pohon tumbang, menimpa roda dua. Ada korban luka. Laporan sudah masuk, anggota masih di lapangan," kata Aris saat dimintai konfirmasi.

Aris menyebutkan sejumlah pohon tumbang dilaporkan terjadi di beberapa titik, di antaranya kawasan Gunungsindur, Cibinong, Jonggol, Sukamakmur, dan Sukaraja. Saat ini, kata Jalal, petugas BPBD Kabupaten dan unsur terkait sedang berada di lokasi untuk penanganan pohon tumbang dan bencana lain.

"Agak banyak nih laporan yang masuk, pohon tumbang, ada juga di Sukamakmur, Gunungsindur, Sukaraja. Kejadian lain, ada juga dilaporkan atap rumah warga yang beterbangan karena pohon tumbang. Semua masih didata, anggota masih di lapangan," kata Aris.

Lihat juga Video: Pohon Usia Ratusan Tahun Timpa Gudang Penyimpanan Bawang di Majalengka

[Gambas:Video 20detik]



(yld/yld)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT