Gunung Merapi mengeluarkan guguran awan panas pagi ini. Jarak luncur guguran awan panas sejauh 1,5 kilometer.
"Awan panas guguran #Merapi tanggal 8 Februari 2023 pukul 07.10 WIB," tulis BPPTKG dalam keterangannya, dilansir detikJateng, Rabu (8/2/2023).
Guguran awan panas tersebut tercatat berdurasi 130 detik. Jarak luncur 1,5 kilometer ke arah barat daya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tercatat di seismogram dengan amplitudo 52 mm dan durasi 130 detik. Jarak luncur 1500 m ke arah Kali Boyong (barat daya)," jelasnya.
Saat ini status Gunung Merapi masih Siaga sejak 5 November2020.
ADVERTISEMENT
Baca selengkapnya di sini.
(mae/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini