Haru! Bule AS Terbang ke Jombang Temui Pengasuh Setelah 10 Tahun Pisah

ADVERTISEMENT

Haru! Bule AS Terbang ke Jombang Temui Pengasuh Setelah 10 Tahun Pisah

Enggran Eko - detikNews
Rabu, 18 Jan 2023 11:54 WIB
Bu Tin pengasuh bule asal Jombang
Foto: Enggran Eko Budianto/detikJatim
Jakarta -

Bule asal Amerika Serikat (AS), Andy, rela terbang ke Indonesia untuk ke Jombang demi bertemu dengan Bu Tin pengasuhnya. Andy dan Bu Tin putus kontak selama 10 tahun.

Dilansir detikJatim, Rabu (18/1/2023), pertemuan keduanya berlangsung haru. Andy bisa bertemu dengan Bu Tin berkat bantuan temannya bernama Dave Jephcott alias Cak Dave. Momen bahagia pertemuan Andy dengan Bu Tin diposting Cak Dave di akun Instagramnya, @londokampung, Senin (16/1).

Pria kelahiran Australia yang besar di Surabaya ini juga menceritakan awal mula sahabatnya, Andy, mencari keberadaan Bu Tin. Cak Dave lantas mengunggah foto-foto lawas Andy di medsosnya. Foto tersebut juga memperlihatkan sosok Bu Tin beserta suami dan putranya, hingga akhirnya sejumlah warganet memberikan informasi tempat tinggal Bu Tin di Kabupaten Jombang.

Berkat postingan Cak Dave pula, Andy, yang sudah berada di Surabaya, mendapatkan nomor ponsel putra tunggal Bu Tin, Dimas Pamungkas (19). Bule asal Kansas, Amerika Serikat, itu pun bisa berkomunikasi dengan keluarga eks pengasuhnya.

"Saya tahunya dari tetangga, ditunjukkan di HP kalau ada bule yang mencari saya. Saya lihat ternyata benar itu foto saya," cerita Bu Tin saat ditemui di rumahnya, Dusun/Desa Sumberagung, Perak, Jombang, Selasa (17/1/2023).

Didampingi Cak Dave dan kedua orang tuanya, Andy akhirnya bertemu dengan Bu Tin pada 11 Januari 2023. Kebahagiaan bercampur haru pun mewarnai pertemuan di rumah Bu Tin tersebut. Bu Tin sama sekali tidak menyangka bisa ketemu dengan Andy lagi setelah berpisah satu dasawarsa. "Saya senang sekali, saya tidak menyangka akan kembali bertemu, karena jauh. Dia (Andy) di Amerika, saya di sini sebagai orang desa," terang Bu Tin menangis haru.


Baca selengkapnya di sini.

Lihat juga Video: Rohimah ART yang Disekap Bakal Bersaksi di Polres Cimahi Minggu Depan

[Gambas:Video 20detik]




(dek/idh)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT