1 Tersangka Bunuh Bocah demi Jual Organ Diperankan Figuran di Rekonstruksi

ADVERTISEMENT

1 Tersangka Bunuh Bocah demi Jual Organ Diperankan Figuran di Rekonstruksi

Agil Asrifalgi - detikNews
Selasa, 17 Jan 2023 13:41 WIB
Makassar -

Polisi merekonstruksi pembunuhan bocah Muhammad Fadil Sadewa (11) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Namun hanya pelaku AF (18) yang dihadirkan, sedangkan pelaku AR (17) tidak.

Dilansir detikSulsel, rekonstruksi dilakukan di Mako Satbrimob Polda Sulsel. Pelaku AF tiba di lokasi rekonstruksi pada pukul 11.17 Wita. Dia dikawal jaksa penuntut umum (JPU).

AF mengenakan baju tahanan dengan celana pendek.

Untuk mengisi peran pelaku AR, dihadirkan pemeran pengganti dari pihak kepolisian. Diketahui, AR masih masuk dalam kategori di bawah umur.

Diketahui, rekonstruksi dilakukan di sembilan tempat kejadian perkara (TKP). Seluruh adegan diperagakan di Mako Satbrimob Polda Sulsel.

Polisi telah menyiapkan beberapa titik TKP yang akan diperagakan pelaku sejak pagi. Di lokasi, terlihat ada sembilan penanda lokasi terkait pembunuhan Sadewa.

Adapun TKP tersebut ialah di sekolah, ruang tamu, jembatan, rumah AR, kamar mandi, rumah AF, minimarket, dan warung kelontong.

Simak selengkapnya di sini.

(aik/aik)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT