Paus Emeritus Benediktus Meninggal Dunia, PGI Berduka

Paus Emeritus Benediktus Meninggal Dunia, PGI Berduka

Isal Mawardi, Haris Fadhil - detikNews
Sabtu, 31 Des 2022 18:41 WIB
Sekretaris Umum (Sekum) Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) Gomar Gultom
Gomar Gultom (Foto: Ari Saputra/detikcom)
Jakarta -

Paus Emeritus Benediktus XVI meninggal dunia di kediamannya di Vatikan. Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) berbelasungkawa.

"Atas nama gereja-gereja di Indonesia, saya menyampaikan duka mendalam atas berpulangnya Paus Emeritus Benedictus XVI," ujar Ketua Umum PGI, Gomar Gultom, dalam keterangannya, Sabtu (31/12/2022).

Kemudian, Gomar mengenang Paus. Menurutnya, Paus adalah sosok yang teguh mempertahankan kemurnian ajaran gereja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Meski terkesan ortodoks, dengan kegigihannya menentangi pemikiran para teolog progresif seperti teologi pembebasan, dan penolakannya atas aborsi, eutanasia dan LGBT, beliau sangat terbuka dan mendorong dialog antar gereja, dan bahkan antar agama," lanjutnya.


Paus Emeritus Benediktus meninggal

Seperti dilansir AFP dan BBC, Sabtu (31/12/2022), kabar meninggalnya Benediktus ini diumumkan oleh juru bicara Vatikan, Matteo Bruni, dalam pernyataan terbaru.

ADVERTISEMENT

"Dengan kesedihan, saya menginformasikan kepada Anda bahwa Paus Emeritus, Benediktus XVI, meninggal dunia hari ini pukul 09.34 di Biara Mater Ecclesiae di Vatikan," tutur Bruni dalam pernyataannya.

Benediktus memimpin Gereja Katolik sedunia selama kurang dari delapan tahun, sebelum mengundurkan diri tahun 2013 lalu. Benediktus menjadi Paus pertama yang mengundurkan diri sejak Gregory XII tahun 1415 silam.

Benediktus menghabiskan masa-masa terakhirnya di Biara Mater Ecclesiae yang masih ada di lingkungan Vatikan. Kondisi kesehatannya diketahui rapuh selama beberapa tahun terakhir.

Lihat juga Video: Paus Fransiskus Minta Putin Hentikan Perang di Ukraina

[Gambas:Video 20detik]




(isa/isa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads