Polisi Tepis Klaim Baim Wong Kasus Prank KDRT Berakhir Damai: Masih Lanjut

ADVERTISEMENT

Polisi Tepis Klaim Baim Wong Kasus Prank KDRT Berakhir Damai: Masih Lanjut

Wildan Noviansah - detikNews
Senin, 26 Des 2022 17:06 WIB
Baim Wong dan Paula Verhoeven
Baim Wong dan Paula (Pingkan/detikcom)
Jakarta -

Artis Baim Wong mengklaim dirinya sudah berdamai dengan pelapor kasus konten prank KDRT. Polisi menepis hal tersebut.

"Kasus masih berlanjut, masih diproses kalau tidak ada pencabutan atau RJ (restorative justice) berarti kasus lanjut ke pengadilan," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, kepada wartawan, Senin (26/12/2022).

Nurma menyebut perdamaian harus dibuktikan dengan akta yang sah. Nurma mengatakan polisi siap memfasilitasi jika ada restorative justice di antara keduanya.

"Silakan dia damai, tapi dia ngajukan tidak RJ misal mau SP3. Kan harus duduk damai, ada akta perdamaian, harus jelas. Silakan damai, mau di kantor polisi kita jembatani, silakan," ujarnya.

Sebelumnya, Baim Wong mengklaim kasus prank KDRT itu berakhir damai. Hal itu dibagikan melalui unggahan di akun Instagramnya. Terlihat Baim Wong dan pelapor melakukan mediasi untuk berdamai dalam perkara yang ada.

"Alhamdulillah semua sudah selesai. Kita sudah sepakat untuk berdamai. Mediasi yg ditengahi oleh pak @maswitjaksono berjalan lancar. Terima kasih sudah membuka pintu maaf untuk saya. Terima kasih jg kepada institusi polisi yg sudah berlapang dada untuk bisa memaafkan saya. Ini menjadi pelajaran berharga untuk saya," tulis Baim seperti dilihat detikcom, Senin (26/12).

Lihat video 'Momen Baim Wong Damai dengan Salah Satu Pelapor Prank KDRT':

[Gambas:Video 20detik]



(wnv/haf)


ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT