Sepanjang tahun 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang berhasil meraih 48 penghargaan. Penghargaan tersebut atas capaian program dan inovasi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengungkapkan penghargaan-penghargaan yang diraih Kota Tangerang tersebut menjadi pemacu semangat bagi seluruh pegawai dan jajaran Pemkot. Khususnya dalam rangka mempertahankan serta meningkatkan kinerja terbaiknya agar dapat memberikan pelayanan optimal bagi masyarakat.
"Pada prinsipnya penghargaan bukanlah tujuan utama karena tentunya yang utama bagi kita adalah pelayanan terbaik yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat kita," katanya dalam keterangan tertulis, Jumat (23/12/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tetapi dalam memberikan pelayanan tersebut tentunya dibutuhkan standar yang harus selalu meningkat kinerjanya. Karena itu penghargaan-penghargaan serta apresiasi-apresiasi ini akan terus menjadi motivasi bagi kita agar dapat selalu meningkatkan kualitas kualitas pemerintahan dan pelayanan bagi masyarakat Kota Tangerang." lanjutnya.
Diketahui, sejak resmi berdiri sejak 28 Februari 1993, Kota Tangerang telah berhasil meraih tak kurang dari 239 penghargaan baik dari tingkat provinsi maupun pusat. Khusus untuk tahun 2022, pihaknya berhasil meraih 48 penghargaan.
Adapun yang terbanyak diraih dari bidang kesehatan, sebanyak 12 penghargaan diboyong di Hari Kesehatan Nasional Tahun 2022 Provinsi Banten pada 20 Oktober lalu. Dari Pemerintah Pusat, Pemkot Tangerang juga berhasil meraih penghargaan kinerja baik atas kerja sama multisektor dalam rangka percepatan eliminasi TBC di Kota Tangerang, yang diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan Budi Gunawan Sadikin di Surabaya pada Jumat (9/11).
Selain itu, apresiasi juga diberikan Pemerintah Pusat atas upaya Pemkot Tangerang dalam mengeliminasi penyakit Frambusia yang ditandai dengan diberikannya sertifikat sebagai Kota Bebas Frambusia dari Kementerian Kesehatan.
Sementara itu, di bidang penerapan sistem kinerja aparatur sipil negara, Pemkot Tangerang menyabet 7 penghargaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) dalam acara BKN Awards dan Kanreg III BKN Awards Tahun 2022. Sedangkan di bidang hukum dan HAM, Pemkot Tangerang berhasil meraih 2 penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) pada Peringatan Hari HAM Sedunia ke-74 di Jakarta.
Tangerang dinobatkan sebagai Kota Peduli Hak Asasi Manusia, selain itu diberikan juga penghargaan pelayanan publik berbasis hak asasi manusia atas keberhasilan melakukan pembinaan pada Kecamatan Cipondoh.
Di tahun 2022 ini Pemkot Tangerang kembali dinobatkan sebagai salah satu Kota Layak Anak oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dan menjadi satu-satunya daerah di Indonesia yang meraih penghargaan dari Kementerian Keuangan RI atas capaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) minimal 15 kali berturut-turut, serta menjadi Juara Umum pada perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten Tahun 2022.
(ncm/ega)