Kabar Wafat Hoax, Begini Kondisi Terkini Try Sutrisno di RSPAD

Kabar Wafat Hoax, Begini Kondisi Terkini Try Sutrisno di RSPAD

Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
Rabu, 21 Des 2022 16:02 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara pembubaran Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Maruf Amin. Wakil Presiden terpilih Maruf Amin juga turut hadir. Beberapa tokoh juga hadir di antaranya Wakil Presiden yang juga Ketua Dewan Pengarah TKN Jusuf Kalla, Wakil Presiden Try Sutrisno. Hadir juga hingga Ginanjar Kartasasmita, politisi senior Golkar Akbar Tanjung, Abdul Kadir Karding, Hasto Kristianto, Johnny G Plate, Moeldoko, Pramono Anung, dan Bahlul Lahadalia, Raja Juli Antoni, Tsamara Amany.
Wapres ke-6 RI Try Sutrisno (Grandyos Zafna/detikcom)
Jakarta -

Kabar Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno meninggal dunia dipastikan hoax atau tidak benar. Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, pun mengungkap kondisi Try Sutrisno saat ini.

Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letjen TNI dr Albertus Budi Sulistya mengatakan saat ini Try Sutrisno dalam kondisi sehat. Budi juga menepis kabar wafatnya mantan Panglima ABRI itu.

"Beliau saat ini sehat," kata Budi kepada detikcom, Rabu (21/12/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Budi mengungkapkan, kondisi kesehatan Try Sutrisno saat ini sudah membaik. "Betul, sudah semakin membaik," ungkap dia.

Sebelumnya, pesan berantai yang mengabarkan Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno meninggal dunia beredar di aplikasi perpesanan. Mantan Sekjen Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Verry Surya Hendrawan menegaskan bahwa kabar wafatnya Try Sutrisno tidak benar atau hoax.

ADVERTISEMENT

"Berita hoax yang beredar tentang Pak Try Sutrisno, TIDAK BENAR," kata Verry Surya Hendrawan kepada wartawan, Rabu (21/12/2022).

Verry mengaku saat ini tengah berada di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, menjenguk salah satu pendiri PKPI itu. Dia datang menjenguk bersama Staf Khusus Presiden yang juga mantan Ketum PKPI, Diaz Hendropriyono.

"Saya saat ini mendampingi Pak Diaz Hendropriyono di RSPAD, menjenguk Pak Try Sutrisno," ujar kandidat doktor IPB University Bidang Teknik Industri Pertanian itu.

Simak video 'Try Sutrisno Ingatkan Milenial Pentingnya Nasionalisme-Patriotisme':

[Gambas:Video 20detik]

Saksikan LIVE! Adu Perspektif: Rayuan Kekuasaan untuk Koalisi Perubahan?



(mae/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads