Pemotor di Bogor Tewas Diseduruk Angkot yang Tertabrak Minibus

Pemotor di Bogor Tewas Diseduruk Angkot yang Tertabrak Minibus

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Selasa, 20 Des 2022 11:27 WIB
Pemotor di Bogor Tewas Diseduruk Angkot yang Tertabrak Minibus (dok Polres Bogor)
Foto: Pemotor di Bogor Tewas Diseduruk Angkot yang Tertabrak Minibus (dok Polres Bogor)
Bogor - Kecelakaan lalu lintas terjadi Jalan Raya Pahlawan, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kecelakaan itu melibatkan tiga kendaraan, yaitu minibus, angkot, dan sepeda motor.

Akibat kecelakaan itu, satu orang meninggal dunia. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB pagi tadi, Selasa (20/12/2022).

"Korban meninggal dunia satu orang, pengendara sepeda motor Honda Vario bernopol F-5943-PI. Korban luka ringan satu orang, yaitu pengemudi angkot" kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Angga Nugraha melalui keterangannya.

Kecelakaan bermula saat minibus Daihatsu Terios bernopol F-1256-NS melaju dari arah Sentul menuju Citeureup. Setibanya di lokasi kejadian, minibus tersebut menabrak bagian belakang angkot.

"Kemudian angkot terdorong ke depan bergerak ke kanan menabrak motor yang sedang bergerak dari arah berlawanan," ujarnya.

Pengendara motor mengalami luka di bagian kepala. Dia sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat, namun sayang nyawanya tidak tertolong.

"Sementara pengemudi angkot mengalami luka di bagian dada, dagu, tangan, beserta kaki lecet. Dia dibawa ke RS Elsa Citeureup," pungkas Angga.

Simak juga 'Saat ASN di Sulut Tertawakan Korban Tabrak Mobil Iring-iringan Dinas':

[Gambas:Video 20detik]



(rdh/mae)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads