Ini Juve Si Harimau Ragunan yang Viral, Kurus atau Tidak?

Ini Juve Si Harimau Ragunan yang Viral, Kurus atau Tidak?

Danu Damarjati - detikNews
Sabtu, 17 Des 2022 13:45 WIB
Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)
Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)
Jakarta -

Seekor harimau di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, viral karena terpotret dalam kondisi tubuh yang kurus. Ini adalah penampilan Juve, nama harimau yang viral itu. Menurut Anda, apakah Juve kurus?

Kabar viral soal harimau kurus ini awalnya disampaikan Ketua Animal Defender Doni Herdaru di akun Instagramnya, yang dia unggah pada Jumat (16/12).

Pihak Taman Margasatwa Ragunan menyampaikan klarifikasi bahwa harimau itu tidak tergolong kurus namun dalam kondisi normal. Hanya, Juve si harimau itu habis sakit dan sedang dalam masa penyembuhan.

Juga, Juve sudah berusia tergolong lanjut untuk ukuran harimau, yakni 16 tahun. Juve juga punya kelainan bawaan di kaki kanan belakangnya, yakni agak miring, sehingga mempengaruhi cara berjalannya. Namun, secara umum, kondisi Juve saat ini sehat-sehat saja, tidak pula kekurangan makanan.

Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)

Terlihat dari video yang ditampilkan Taman Margasatwa Ragunan di akun Instagram, Juve si harimau terlihat aktif, berjalan melewati parit, naik ke permukaan tanah, dan berendam sebentar di kolam.

Sesekali terlihat, si Juve membuka mulutnya. Kaki kanan belakang Juve tidak membuatnya berhenti berjalan-jalan melintasi parit berair dan bebatuan.

Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)

Kulit lorengnya terlihat bersih, tidak ada noda lumpur terlalu mencolok yang terlihat. Matanya juga bulat, terlihat saat dia menatap mata kamera.

Tulang rusuknya tidak terlalu menonjol seperti harimau kelaparan. Hanya, bagian belakang tubuhnya, yakni sekitar perut dan pinggul, terlihat ramping. Menurut pihak Taman Margasatwa Ragunan, anatomi harimau memang seperti itu dan ini masih tergolong normal.

Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)Harimau di Ragunan, namanya Juve (16), menurut Anda dia kurus atau tidak? (Dok Instagram Taman Margasatwa Ragunan)
(dnu/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads