"Saya tertawa saja, kaget juga mungkin, bentuk ekspresi saya," kata Selvi saat ditemui di Balai Kota Solo dilansir detikJateng, Rabu (30/11/2022).
Selvi menduga bapak-bapak berkumis itu mencium Gibran sebagai bentuk kekaguman. Ia tak mempermasalahkan hal tersebut.
"Mungkin saja itu bentuk kekaguman. Seperti itu tidak apa-apa," ucap Selvi.
Diketahui, peristiwa bapak-bapak mencium Gibran di GBK terjadi pada Sabtu (28/11). Kala itu, pria berkumis yang terlihat mengenakan kemeja putih dan berpeci hitam itu mendadak mencium pipi Gibran saat para relawan meminta foto.
Momen Gibran dicium bapak-bapak berkumis itu terjadi beberapa detik. Pria itu langsung mundur usai mencium pipi Gibran.
Simak selengkapnya di sini
Saksikan Video 'Momen Gibran Dicium Bapak-bapak Berkumis Relawan Jokowi':
(isa/idh)