Polisi Sebut 4 KTP Tersusun Rapi di TKP Jenazah 'Mengering' Kalideres

Polisi Sebut 4 KTP Tersusun Rapi di TKP Jenazah 'Mengering' Kalideres

Muhammad Hanafi Aryan - detikNews
Senin, 21 Nov 2022 20:51 WIB
Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi dan tim melakukan olah TKP di rumah mayat sekeluarga di Jakbar.
Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi dan tim melakukan olah TKP di rumah mayat sekeluarga di Jakbar. (Rumondang Naibaho/detikcom)
Jakarta -

Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi menyebut pihaknya menemukan empat kartu tanda penduduk (KTP) yang tersusun rapi di rumah tempat jenazah 'mengering' di Kalideres. Akan tetapi Hengki tak ingin buru-buru mengambil kesimpulan terkait temuan.

"Di TKP kita temukan KTP yang disusun secara rapi, atas nama orang per orang (jenazah 'mengering')," kata Hengki Haryadi kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Senin (21/11/2022).

Polisi tidak akan gegabah dengan temuan empat KTP tersebut. Polisi bakal mencocokkan KTP tersebut dengan empat jenazah yang ada di dalam rumah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami harus memastikan bahwa jenazah ini memang apa yang ada di KTP itu. Kita harus pastikan betul, jangan sampai kita gegabah," ucap dia.

Diketahui, Polda Metro Jaya pada Senin (21/11) sore menyampaikan sejumlah temuan baru di kasus jenazah 'mengering' yang ditemukan di Kalideres, Jakarta Barat. Salah satu fakta baru adalah salah satu jenazah diketahui sudah tak bernyawa sejak Mei 2022.

ADVERTISEMENT

Polisi menjelaskan ada pegawai koperasi simpan pinjam yang sempat melihat salah satu mayat mengering di rumah Kalideres, Jakarta Barat. Dia bahkan sempat memegang mayat tersebut.

Pegawai koperasi simpan pinjam itu datang ke rumah di Kalideres, Jakarta Barat, pada 13 Mei lalu. Saat itu, dia hendak memproses gadai rumah itu. Dia dipandu oleh Budianto, yang belakangan juga sudah jadi almarhum, menjadi salah satu mayat yang mengering di rumah itu. Saat itu, pegawai koperasi menemukan ada mayat yang diduga Ibu Renny Margaretha di kamar.

Sebagai informasi, empat orang sekeluarga yang tewas di Kalideres itu adalah Rudiyanto Gunawan (71) yang berstatus sebagai ayah, Renny Margaretha (68) yang berstatus ibu, Dian Febbyana (42) yang berstatus anak, dan adik Rudi atau om bernama Budiyanto Gunawan (69).

(dnu/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads