Gempa M 5,6 Cianjur Bikin Pasien di RS Tumbuh Kembang Depok Panik

Gempa M 5,6 Cianjur Bikin Pasien di RS Tumbuh Kembang Depok Panik

Mei Amelia R - detikNews
Senin, 21 Nov 2022 13:41 WIB
Gempa bumi magnitudo (M) 5,6 terjadi di Cianjur, Jawa Barat (Jabar). Guncangan gempa membuat panik pasien di RS Tumbuh Kembang Depok. (Mei Amelia/detikcom)
Gempa bumi magnitudo (M) 5,6 terjadi di Cianjur, Jawa Barat (Jabar). Guncangan gempa membuat panik pasien di RS Tumbuh Kembang Depok. (Mei Amelia/detikcom)
Jakarta -

Gempa bumi magnitudo (M) 5,6 terjadi di Cianjur, Jawa Barat (Jabar). Guncangan gempa membuat panik pasien di RS Tumbuh Kembang Depok.

Pantauan detikcom, Senin (21/11/2022), gempa dirasakan pada pukul 13.21 WIB. Getaran gempa dirasakan cukup kuat di lantai 2 RS Tumbuh Kembang Depok.

Suster yang ada di lokasi sempat memberi tahu soal gempa yang terjadi. Warga RS lalu hendak turun ke ruang terbuka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Suster dan pasien keluar dari gedung dalam kondisi panik. Terlihat pula ibu-ibu yang berusaha turun dari lantai 2 dengan membawa bayinya.

Gempa M 5,6 Cianjur

Gempa M 5,6 yang terjadi di Cianjur dirasakan di kawasan Jakarta. Gempa juga terasa di sejumlah wilayah, seperti Bogor, Depok, dan Tangerang Selatan.

ADVERTISEMENT

Gempa dilaporkan terjadi pada pukul 13.21 WIB, Senin (21/11). Titik koordinat gempa berada di 6,83 derajat LS dan 107,06 derajat BT dengan kedalaman 5 km. Gempa berpusat di Cianjur, Jawa Barat.

Warga di beberapa wilayah melaporkan merasakan gempa. Di Jakarta, warga di Jakarta Selatan, Jakarta Barat, hingga Jakarta Pusat merasakan getaran yang kuat selama beberapa detik.

Lihat Video: Gempa M 5,6 di Cianjur, Guncangan Kuat Terasa di Jakarta!

[Gambas:Video 20detik]



(jbr/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads