Penampakan Urip Saputra 'Meninggal Hidup Lagi' Saat Diperiksa Polisi

Penampakan Urip Saputra 'Meninggal Hidup Lagi' Saat Diperiksa Polisi

Rizky Adha Mahendra - detikNews
Sabtu, 19 Nov 2022 17:43 WIB
Urip Saputra saat diperiksa polisi (Rizky-detikcom)
Urip Saputra saat diperiksa polisi (Rizky/detikcom)
Bogor -

Polisi memeriksa Urip Saputra karena bikin heboh setelah dinarasikan meninggal lalu hidup lagi. Urip pun diperiksa intensif setelah dirinya mendatangi kantor polisi semalam.

Pantauan detikcom di lokasi, Sabtu (19/11/2022), terlihat Urip Saputra duduk di dalam salah satu ruangan. Urip terlihat mengenakan kemeja batik biru dan memakai masker.

Di depannya terlihat seorang penyidik sedang melakukan pemeriksaan. Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menjelaskan temuan awal dari proses pemeriksaan itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sudah terkonfirmasi bahwa memang yang bersangkutan tidak pernah mengalami kematian," kata Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin kepada detikcom.

Urip Saputra saat diperiksa polisi (Rizky-detikcom)Urip Saputra saat diperiksa polisi (Rizky/detikcom)

Iman mengatakan ide pura-pura mati itu datang dari Urip Saputra sendiri. Dia menyebut Urip pura-pura mati demi menghindari utang.

ADVERTISEMENT

"Ide gagasan untuk pura-pura mati ini datang dari Saudara US untuk menghindari kewajibannya membayar utang dari tempat yang bersangkutan bekerja," ujarnya.

"Karena yang bersangkutan merasa malu dengan jabatannya atau dengan posisinya di organisasi, sehingga yang bersangkutan mengambil langkah pendek dengan berpura-pura mengalami kematian tersebut," sambungnya.

(haf/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads