Hendak Salip Mobil Boks, Pemotor di Depok Jatuh ke Kali hingga Tewas

Hendak Salip Mobil Boks, Pemotor di Depok Jatuh ke Kali hingga Tewas

Dwi Rahmawati - detikNews
Selasa, 15 Nov 2022 15:38 WIB
ilustrasi kecelakaan tunggal di Sanur
Foto: dok. detikcom
Jakarta -

Pemotor berinisial ST (61) meninggal dunia setelah terjatuh ke Kali Licin, Jalan Raya Pitara, dekat gang H Saiyan, Pancoran Mas, Depok. Pemotor itu terjatuh saat hendak menyalip mobil boks.

Kanit Laka Lantas Polres Metro Depok AKP Rasman mengatakan peristiwa terjadi pada Selasa (15/11/2022), sekitar pukul 09.00 WIB. Setang yang dikendarai ST menyenggol bagian belakang boks hingga terpental.

"Pengendara hendak menyalip dari sebelah kanan, yang diduga itu mobil boks. Hanya saja, pada saat nyalip setang itu nyenggol mobil belakang, terpental ke kanan nyebur kali," kata Rasman saat dihubungi, Selasa (15/11).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rasman menyebut pemotor datang dari arah utara ke selatan Pancoran Mas. Pemotor sempat tersangkut ke bagian pohon di area kali.

"Tapi dari olah TKP nggak nyebur ke airnya, dia meleset ke pinggir, bablas langsung masuk ke area kali. Tapi, di pinggirnya ada pohon, nyangkut di situ," katanya.

ADVERTISEMENT

Rasman mengatakan pemotor sempat mengeluh sesak. ST dilaporkan meninggal dunia di rumah sakit.

"Kemungkinan kebentur setang dadanya. Masih merasakan sesak di dada tadi itu, meninggal di rumah sakit," tandasnya.

Lihat juga Video: Penampakan TKP Kecelakaan Maut di Tol Cipali, 3 Orang Tewas

[Gambas:Video 20detik]




(azh/azh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads