Banjir masih merendam Perumahan Villa Tomang Baru, Kecamatan Pasar Kemis, Tangerang. Perumahan itu terendam banjir akibat tanggul jebol.
Pantauan detikcom di lokasi pukul 15.59 WIB, Senin (14/11/2022), tampak tanggul yang jebol itu berada di belakang rumah warga. Tanggul tersebut bersebelahan dengan Sungai Cirarab.
Tampak ada lubang di tanggul tersebut. Air terlihat mengalir dari lubang tersebut dan merendam perumahan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketua RT 1 RW 17, Oong (51), mengatakan tanggul yang jebol belum diperbaiki karena air masih tinggi.
"Belum (ditanggulangi), karena air masih tinggi," ujar Oong.
![]() |
Dia mengatakan tanggul akan diperbaiki saat air mulai surut. Dia menyebut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menyiapkan karung pasir untuk menutup sementara tanggul yang jebol.
"Nanti surut baru ditanggulangi. Jadi kita sudah disiapin pasir oleh BNPB, tapi pelaksanaannya belum karena air masih tinggi," ujarrnya.
4.751 KK Jadi Korban Banjir
Sebelumnya, banjir Tangerang terjadi akibat meluapnya aliran Sungai Cirarab dan Situ Gelam. Sebanyak 4.751 kepala keluarga (KK) di 4 kecamatan terdampak banjir Tangerang.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan ada 350 orang telah diungsikan. Berdasarkan data BPBD Kabupaten Tangerang pukul 00.30 WIB, Senin (14/11), 4 kecamatan yang terendam banjir ialah Kecamatan Curug, Kecamatan Pasar Kemis, Kecamatan Kelapa Dua, dan Kecamatan Sepatan.
Simak Video: Menyusuri Banjir Tangerang, Melihat Penampakan Tembok Tanggul Jebol