Jalan Bank I Jaksel Tergenang Air 30 Cm, Motor Tak Bisa Melintas

Jalan Bank I Jaksel Tergenang Air 30 Cm, Motor Tak Bisa Melintas

Yogi Ernes - detikNews
Kamis, 03 Nov 2022 16:04 WIB
Jalan Bank I Jaksel tergenang air, Kamis (2/11/2022) sore ini.
Jalan Bank I Jaksel tergenang air, Kamis (2/11/2022) sore ini. (Foto: dok. Istimewa)
Jakarta -

Hujan deras yang mengguyur Jakarta siang ini menyebabkan sejumlah ruas jalan tergenang air. Hingga sore ini ada dua ruas jalan di wilayah Jakarta Selatan yang tergenang air.

Salah satu genangan terjadi di Jalan Bank I Kelurahan Pulo, Jakarta Selatan. Tinggi genangan mencapai 30 cm.

"Pengalihan arus ada genangan air hingga ketinggian 30 cm," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman saat dihubungi, Kamis (3/11/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari video yang diterima, terlihat genangan menutup ruas jalan tersebut. Seorang polisi lalu lintas juga telah berjaga mengatur lalu lintas di lokasi.

Terlihat tinggi genangan air di Jalan Bank I membuat arus lalu lintas tersendat. Imbas genangan itu, ruas jalan tersebut hanya bisa dilalui kendaraan mobil saat ini.

ADVERTISEMENT

"Dalem... dalem, motor nggak bisa (lewat)," ujar seorang polisi di lokasi kepada pengendara motor yang hendak melintas.

Genangan air juga terdapat di Jalan Kemang Raya. Namun, arus lalu lintas masih bisa berlangsung normal.

Dari video yang diterima, terlihat air menggenangi ruas jalan tersebut. Namun motor dan mobil bisa melintas di lokasi.

"Untuk Jalan Kemang Raya atau yang akan melintas di Kemang Raya saat ini belum dilakukan penutupan," kata petugas di lokasi.

Simak Video: Medan Diperkirakan Hujan Intensitas Lebat, Cek Daerah Lainnya di Sini!

[Gambas:Video 20detik]



(ygs/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads